Pengamat Politik Rocky Gerung mengaitkan rencana Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk merenovasi sejumlah rumah kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan money politic.
Money politic atau politik uang sendiri Rocky kaitkan karena Ganjar menggunakan dana dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) untuk merenovasi 50 rumah dari kader PDIP itu.
“Ini pengetahuan ganjar tentang publik policy minim sekali kalau begitu kan. Tentu dia secara bawah sadar dianggap bahwa dengan itu, ini sebenarnya sudah money politic,” ujar Rocky dikutip dari kanal YouTube-nya pada Sabtu (31/12/2022).
Tak hanya mengatakan bahwa Ganjar telah melakukan politik uang, mantan dosen Universitas Indonesia itu pun menilai bahwa Ganjar tengah menyogok partainya.
Baca Juga: Ganjar Gunakan Dana Baznas untuk Kader PDIP, Pengamat: Enggak Boleh Gitu!
Ia beranggapan demikian karena menganggap Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri tak begitu mementingkan Ganjar.
Dengan kata lain, Ganjar tak didahulukan dan tak akan memiliki efek yang besar bila tak diberi restu oleh Megawati.
Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan