Kabar Ganjar Pranowo yang memberikan bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) kepada sejumlah kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menjadi sorotan.
Melihat permasalahan itu, Pengamat Politik Rocky Gerung mengaitkannya dengan masalah perekonomian di Jawa Tengah.
Menurutnya, wajar jika sejumlah kader PDIP itu memiliki perekonomian yang kurang karena data kemiskinan di Jawa Tengah memang cukup tinggi.
Baca Juga: Gegara Ganjar Beri Bantuan ke Kader PDIP, Tokoh NU Sebut Ganjar Hanya Punya Prestasi Main Sosmed
“Data yang diberikan oleh para peneliti bahwa kemiskinan di Jawa itu memang tinggi,” ujar Rocky dikutip dari kanal YouTube-nya pada Sabtu (31/12/2022).
Mantan dosen Universitas Indonesia itu pun menganggap bahwa Ganjar seharusnya paham dengan angka kemiskinan yang cukup tinggi hingga mengenai kader partainya sendiri.
Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan