Menu


Pengamat Sebut Anies Berpotensi Mirip Jokowi Jika ‘Ulah’ Relawan Ini Terus Diterima

Pengamat Sebut Anies Berpotensi Mirip Jokowi Jika ‘Ulah’ Relawan Ini Terus Diterima

Kredit Foto: Instagram/Anies Baswedan

Konten Jatim, Surabaya -

Pengamat politik Rocky Gerung mengomentari penolakan Anies Baswedan saat akan menghadiri acara pernikahan anak teman di Kota Solo.

Diketahui aksi demo tersebut digelar dengan membentangkan poster bernada penolakan seperti 'Enyahlah Anies Baswedan dari Kota Solo', 'Anies Dilarang Masuk' dan 'Wong Solo Tolak Politik Anies'.

Rocky menyayangkan aksi demo penolakan tersebut karena menurutnya yang harus diuji adalah pemikiran Anies.

Baca juga: Jokowi Terciduk Lagi Main Lato-lato Sama Sosok Moncer di Bursa Cawapres Ini

Tetapi, ia juga tidak rela seandainya Anies diasuh oleh para relawan yang fanatik lantaran bisa seperti Presiden Joko Widodo (Jokowi) nantinya.

“Jadi kalau Anies dibiarkan misalnya diasuh oleh relawan yang fanatik, dia sama juga nanti juga kaya Jokowi,” ujar Rocky, dikutip dari kanal YouTube Rocky Gerung pada Selasa (27/12).

Tetapi, ia juga menilai rugi bagi kandidat seandainya terlalu dibenci oleh konstituen karena sama saja dengan kehilangan kesempatan untuk didengar gagasannya.

“Demikian juga sebaliknya, kalau dia dibenci, maka orang nggak punya kesempatan untuk dengar konsep Anies. Demikian juga hal yang saya inginkan terjadi pada Ganjar, Pak Erick Thohir, Pak Airlangga,” ujar Rocky.

Baca Juga: Politisi PAN: Atas Alasan Politik, Presiden Bisa Melakukan Reshuffle Kapan Pun

Oleh karena itu, Rocky mengajak agar membuat suasana yang hangat antar warga negara sehingga demokrasi bisa tumbuh.

“Upayakan supaya demokrasi kita itu tumbuh di dalam suasana yang hangat antar warga negara, antar kandidat, antar para pendukung. Jadi kita batalkan pikiran mereka, bukan kita batalkan aktivitas mereka,” ujar Rocky.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.