Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono yang berlangsung pada Sabtu (10/12/2022) untuk akad dan Minggu (11/12/2022) untuk resepsi dihadiri lengkap oleh seluruh keluarga Presiden Joko Widodo atau Jokowi tanpa terkecuali.
Para anggota keluarga termasuk menantu Presiden ini turut memeriahkan pernikahan Kaesang-Selvi dan sempat beberapa kali disorot oleh warganet. Salah satunya adalah Bobby Nasution, suami putri dari Jokowi, Kahiyang Ayu.
Baca Juga: Kaesang-Erina Sah Menikah, Berikut Susunan Para Menantu Presiden
Mengutip berbagai sumber pada Senin (12/12/2022), Bobby Nasution, lahir di Medan pada 5 Juli 1991, saat ini menjabat sebagai Wali Kota Medan. Dirinya bersama dengan Wakli Wali Kota Aulia Rachman resmi dilantik menjadi Wali Kota Medan pada 26 Februari 2021 lalu setelah memenangkan pemilihan umum wali kota tahun 2020.
Saat ini, Bobby Nasution diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), sementara Aulia Rachman merupakan anggota Partai Gerindra.
Baca Juga: Profil Selvi Ananda, Menantu Presiden Istri Cantik Gibran Yang Penuh Kesederhanaan
Sebelum menjabat sebagai Wali Kota Medan, Bobby Nasution merupakan pebisnis yang bergerak di bidang properti dan real estate sesuai dengan latar belakang pendidikannya yakni Sarjana Ekonomi Institut Pertanian Bogor (IPB) dan Magister Manajemen IPB.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024