Menu


Budiman Sudjatmiko Komentari Cara Berpikir Anies Soal Rekam Jejak: Pemimpin Itu Bicara Masa Depan

Budiman Sudjatmiko Komentari Cara Berpikir Anies Soal Rekam Jejak: Pemimpin Itu Bicara Masa Depan

Kredit Foto: Suara.com/Muhammad Yasir

Konten Jatim, Jakarta -

Kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Budiman Sudjatmiko menimpali pernyataan eks kader Partai Nasional Demokrat (NasDem) Zulfan Lindan tentang apa yang sudah dikerjakan oleh seorang pemimpin.

Menurutnya, seorang pemimpin hendaknya tetap membicarakan masa depan, bukan masa lalu.

Jika mengacu kepada masa lalu, Budiman menilai bahwa hanya sosok dari seorang pemimpin yang tengah dibicarakan.

Baca Juga: Isu PKS Rujuk dengan Gerindra, Pengamat: Jika Itu Terjadi, Safari Politik dan Deklarasi Anies Tak Akan Ada Artinya

“Kalau kita bicarakan masa lalu yang seseorang lakukan, pernah lakukan, maka sebenernya kita berbicara tentang sosok itu saja,” ujar Budiman dalam podcast di kanal YouTube Zulfan Lindan pada Selasa (06/12/2022).

Budiman pun meyakini bahwa pembicaraan seputar rekam jejak hanya akan memberikan dampak kepada tokoh tersebut.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman