Menu


10 Bisnis Kaesang Pangarep, Bukti Sahih Kemampuan Berbisnisnya

10 Bisnis Kaesang Pangarep, Bukti Sahih Kemampuan Berbisnisnya

Kredit Foto: Istimewa

Konten Jatim, Depok -

Kaesang Pangarep menjadi buah bibir masyarakat luas setelah mengumumkan pernikahannya bersama calon istrinya, Erina Gudono, yang akan dilangsungkan pada akhir pekan ini, tepatnya pada Sabtu (10/12/2022) mendatang di Hotel Grand Ambarrukmo.

Megahnya pernikahan yang akan dilangsungkan putra bungsu Presiden Joko Widodo ini menjadi perhatian banyak orang, meskipun ada juga yang memaklumi mengingat Kaesang Pangarep adalah anak dari orang nomor satu di Indonesia.

Baca Juga: Profil Kaesang Pangarep, Putra Bungsu Presiden Yang Resmi Menikah Akhir Pekan Nanti

Bisnis dan kekayaan Kaesang Pangarep juga menjadi sorotan. Di bawah ini, akan ada penjelasan mengenai bisnis Kaesang Pangarep sampai-sampai kekayaannya ditaksir bahkan melebihi ayahnya sendiri.

1. Sang Javas

Sang Javas merupakan bisnis kaus atau t-shirt yang didirikan oleh Kaesang pada bulan Agustus 2017. Dan di sini, kaus yang dijual oleh merk miliknya ini berupa kaus dengan motif simpel dan sederhana, biasanya didampingi oleh gambar tokoh lucu di salah satu bagian kaus.

2. Sang Pisang

Sang Pisang produk pisang nugget yang didirikan pada November 2017dan telah memiliki puluhan cabang di berbagai daerah di Indonesia mulai dari Medan hingga Makassar. Bahkan usaha yang ini telah merambah mancenegara. Pada bulan Oktober 2019, Sang Pisang resmi membuka gerai di Kuala Lumpur, Malaysia.

Baca Juga: Profil Erina Gudono, Calon Istri Jelita dari Kaesang Pangarep

3. Hompimpa Games

Bersama dengan sang kakak, Gibran Rakabuming, Kaesang Pangarep membuat semacam usaha mainan dan buku anak-anak bernama Hompimpa Games pada November 2017. Hompimpa Games memfokuskan untuk membuat mainan edukasi untuk anak-anak.

4. Ternak Lele

Selain bisnis yang bersifat modern, Kaesang Pangarep juga diketahui memiliki peternakan lelenya tersendiri. Pada Februari 2019 Presiden Jokowi pernah mengatakan bahwa Kaesang Pangarep tengah menjajaki bisnis ikan lele, karena Kaesang melihat permintaan atas ikan lele sangat besar, sedangkan suplai di pasar masih sedikit.

5. Ternakopi

Ternakopi adalah gerai kopi yang dibuat bersama Gibran Rakabuming pada April 2019. Sejauh ini, bisnis kopi miliknya bersama dengan kakaknya sudah berjalan dengan lancar, memiliki sejumlah gerai di Sunter dan Kelapa Gading.

6. Mangkokku

Mangkokku adalah bisnis restoran yang berkolaborasi Arnold Poernomo dan Gibran Rakabuming. Ketiganya membuka restoran Mangkokku sekitar bulan Juni 2019. Saat ini, Mangkokku mempunyai 5 outlet di Sarinah, Tanjung Duren, Kota Casablanca, Semarang dan Cirebon.

Baca Juga: Profil Khofifah Indar Parawansa, Gubernur Jawa Timur Yang Sudah Malang Melintang di Dunia Politik

7. Yang Ayam

Pada Desember 2019, Kaesang Pangarep membuka bisnis lain bernama Yang Ayam. Usaha kuliner dengan menu ayam kalasan ini pertama kali didirikan di Tanjung Duren, Jakarta Barat dan diketahui masih berjalan hingga saat ini.

8. Markobar

Markobar atau Martabak Kota Barat sebenarnya merupakan bisnis makanan yang dimiliki oleh Gibran Rakabuming. Namun, diketahui sang kakak mewariskan bisnis martabaknya ke sang adik. Omzet Markobar sendiri dikabarkan mencapai miliaran rupiah per bulannya.

9. Chili Pari

Selain Markobar, bisnis Gibran Rakabuming lain yang diwariskan ke Kaesang Pangarep adalah bisnis katering bernama Chili Pari. Bisnis ini sendiri sudah berdiri sejak tahun 2010 dan menyediakan makanan tradisional Jawa dengan sentuhan modern.

Baca Juga: Selain Khofifah Indar Parawansa, Berikut Daftar Gubernur Jawa Timur Sejak Zaman Kemerdekaan

10. Persis Solo

Kaesang Pangarep juga merupakan pemegang saham utama dari klub sepak bola asal Kota Solo, Persis Solo. Dirinya bersama dengan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir dan Kevin Nugroho membeli klub ini tahun 2021 lalu.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO