Menu


Edan! Elektabilitas Pasangan Prabowo-Cak Imin Paling Tinggi Dalam Survei, Kalahkan Anies Baswedan Sampai Ganjar Pranowo

Edan! Elektabilitas Pasangan Prabowo-Cak Imin Paling Tinggi Dalam Survei, Kalahkan Anies Baswedan Sampai Ganjar Pranowo

Kredit Foto: Instagram @cakiminow

Konten Jatim, Jakarta -

Lembaga survei Median mengungkap hasil surveinya terkait elektabilitas pasangan calon presiden dan wakil presiden. Hasilnya, pasangan Prabowo Subianto - Muhaimin Iskandar alias Cak Imin saling berkejaran dengan Anies Baswedan-Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY.

Sementara pasangan Ganjar Pranowo- Airlangga Hartanto menempati posisi ketiga, elektabilitasnya lebih tinggi dibanding pasangan Puan Maharani.

Direktur Eksekutif Median, Rico Marbun mengatakan, survei mereka laksanakan pada 9-17 November 2022 dengan melibatkan 12.000 responden yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Baca Juga: Maksa Mau Nyesuaiin Penampilan ‘Presiden’ Ala Jokowi, Kepala BIN Singgung Kerutan di Wajah Prabowo Subianto: Identik!

"Hasil survei menunjukkan dinamika politik yang terjadi selama masa pengambilan data," kata Rico saat menggelar konferensi pers di Jakarta Pusat, Selasa (29/11/2022).

Pada surveinya, Median membuat enam skenario pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) yang diajukan ke responden. Skenario pertama memasangkan Prabowo-Cak Imin, Anies-AHY, Ganjar-Airlangga, dan Puan-Andika.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Suara.com.