Pemuka agama Hindu Mpu Jaya Prema beradu pendapat dengan komposer musik Addie MS soal cuitan Kharisma Jati yang diduga menghina ibu negara, Iriana Jokowi.
Awalnya Addie MS mengunggah cuitan yang menanyakan apakah para warganet bisa membayangkan apabila yang disebut "Bi" adalah ibu sendiri.
"Pernahkah kamu membayangkan kalau yang disebut "Bi" di foto ini adalah ibumu?" ujar @addiems pada Jumat (18/11/2022).
Cuitan itu langsung dikomentari oleh pemuka agama Hindu, Mpu Jaya Prema. Dia menanyakan maksud sebutan "Bi" dan "Nyonya" itu masing-masing ditujukan secara spesifik untuk siapa, sebab tidak ada keterangannya.
"Yg disebut "Bi" itu foto yg kiri atau kanan Mas? Lalu yg posisi "Nyonya" yg sebelah mana? Saya kok gak jelas karena tak ada keterangannya," ujarnya di akun @mpujayaprema pada Jumat (18/11/2022).
Yg disebut "Bi" itu foto yg kiri atau kanan Mas?
— MpuJayaPrema-??????????? (@mpujayaprema) November 18, 2022
Lalu yg posisi "Nyonya" yg sebelah mana?
Saya kok gak jelas karena tak ada keterangannya... https://t.co/OjYloqc4oP
Cuitan pemuka agama Hindu itu dibalas kembali oleh komposer musik berusia 63 tahun itu. Ayah dari Kevin Aprilio itu mengatakan entah siapapun yang dimaksud Kharisma, namun percakapan imajiner itu sama-sama merendahkan ibu negara, entah itu Iriana atau Kim Kun-hee.
Menurutnya kedua orang itu sama sekali tidak pantas dinarasikan seperti itu. Adanya narasi itu mengindikasikan ada yang lebih rendah daripada yang lainnya.
"Sama saja, apakah yg dimaksud dgn "Bi" itu adalah ibu yg di kiri, atau pun yg kanan, Mpu. Keduanya adalah Ibu Negara yg tak layak dinarasikan spt itu. Percakapan imajiner itu mengindikasikan satu lebih rendah daripada yg lainnya," ujar musisi itu.
Baca Juga: Cewek yang Murtad dari Islam Ini Beri Pesan ke Daniel Mananta yang Diisukan Mualaf
Ternyata pemuka agama Hindu tersebut salah paham mengenai orang yang bersanding dengan Iriana itu. Dia mengira bahwa orang yang bersanding dengan istri Presiden Jokowi itu adalah penggemar biasa yang sedang olahraga.
"Terimakasih Mas Addie, jadi poinnya yg satu merendahkan yg lain. Saya baru jelas karena baru sadar (dan tahu dari lacak tuit) kalau yg diajak Ibu Iriana itu juga Ibu Negara Korsel. Tadinya saya kira penggemar biasa yg lagi olahraga. Matur nuwun, sukses Mas," jawab @mpujayaprema.
Pernahkah kamu membayangkan kalau yang disebut "Bi" di foto ini adalah ibumu? pic.twitter.com/LV35qoSiz3
— ADDIE MS (@addiems) November 18, 2022
Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan