I Gede Ari Astina alias Jerinx baru saja menghapus unggahan terbaru soal kritik pedasnya terkait pengadaan KTT G20 yang berlangsung di Bali pada 15-16 November kemarin. Sentilan itu dibagikannya melalui instagram pada Kamis (17/11/2022) pagi.
Atas tindakan cepatnya, suami Nora Alexandra itu seakan tak terlalu berani mengambil risiko yang membuatnya harus dibui lagi.
Apalagi, beberapa menit pasca diunggah, postingan yang menyematkan foto Profesor Klaus Schwab itu sudah ramai diserbu netizen.
Mereka mengingatkan pada kasus lama yang menjeratnya soal pengancaman dengan kekerasan terhadap Adam Deni Geareka dua tahun silam.
Dalam unggahan yang telah dihapusnya itu, Jerinx menulis bahwa Indonesia seharusnya lebih berhati-hati pada motif para penguasa dunia di balik KTT G20.
Katanya, sekelompok pihak yang berada dalam tubuh World Economic Forum (WEF) memiliki agenda terselubung yang membahayakan negara.
Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan