Menu


Bikin Heboh, Pemilik Usaha Mini Gold Itu Siap Beli Lima Esemka SUV, Tapi Malah Dibuat Candaan...

Bikin Heboh, Pemilik Usaha Mini Gold Itu Siap Beli Lima Esemka SUV, Tapi Malah Dibuat Candaan...

Kredit Foto: ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho/wpa

Konten Jatim, Bandung -

Jagat lini masa dihebohkan dengan seorang warganet yang siap membeli lima unit mobil Esemka keluaran terbaru. Adalah Edi Hermanto, pemilik usaha Mini Gold yang ingin membeli langsung lima unit Esemka dibayar tunai kepada seseorang yang bisa mengantarkan langsung modil tersebut ke alamat kantornya di kawasan Cipete, Jakarta Selatan.

"Kalau iya ada barangnya, lu anterin kerumah gw lima unit, gw bayar cash ga pakai angsuran. Dari 10 tahun lalu Esemka dibangga-bangga tapi ga jelas contoh barangnya kayak mana di showroom. Tempat beli mobil itu di showroom bukan ke pabriknya langsung," katanya melalui akun Twitter @BangEdiii dikutip Republika di Jakarta, Senin (14/11/2022).

Edi membuat status itu pada Jumat (11/11/2022) siang WIB. Dia mengomentari unggahan jika mobil Esemka terbaru sudah diproduksi masuk kategori SUV, yang bisa menyaingi Pajero dan Fortuner. Karena itu, jika memang ada mobil Esemka terkini, ia siap membelinya.

Baca Juga: Habis Dibilang Ngawur karena Bikin Nyasar Kopernya Anak Presiden, Begini Tanggapan Maskapai Batik Air

Kemudian, ada warganet pemilik akun @irwanka yang menantang siap mengirimkan lima unit Esemka kepada Edi. "Alamatnya di mana Pak? Saya dan tim akan kirim lima unit sesuai permintaan Bapak. Cash ya pak... Tolong DM alamat dan nomor kontak Anda Pak untuk tentukan model dan warna. Tks," katanya. 

Tangkapan layar status tersebut sudah tersebar di berbagai grup Whatsapp dan kanal media sosial lainnya.

Ditantang seperti itu, Edi langsung meminta lima mobil dikirim ke alamat kantor Mini Gold. 

Dia bahkan siap memberi komisi kepada Irwan sebesar Rp 5 juta per unit jika memang bisa langsung mengantarkan mobil yang dulu dipromosikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu ke kantornya.

"Jalan Abdul Madjid Nomor 9 Cipete, Jaksel. Ke kantor saja jangan ke rumah! Mau bayar pake apa? Yang penting jangan minta kucing gw. Gw tunggu 2x24jam yaa. Ada komisi buat lu 5jt per unit. 

Banyak orang di temlen ini tau siapa gw, yang orang ga tau di mana Esemka berada," kata Edi merespon balik.

Setelah dijanjikan komisi jika bisa mengantarkan mobil, Irwan malah tertawa. Dia mengaku, hanya bercanda soal Esemka. 

Baca Juga: Tak Hanya Angkat Isu Ijazah Palsu Jokowi, Dokter Tifa Kini Seret Persoalan ESEMKA, Katanya: Sama Ruwetnya

"Wkwkwk... kok pada serius amat sih? Gue cuma komen sekali, jahil doang biar ramai, bercandaan, kok malah jadi lari kemana2. Wah, twitter udah gak asyik nih...," katanya sambil memajang emoticon tertawa lebar.

Edi pun akhirnya merespon jika cicitan yang siap mengirimkan mobil Esemka tersebut tidak serius. Padahal, ia sudah menyiapkan komisi Rp 25 juta kepada Irwan jika sanggup mengantarkan lima mobil ke kantornya. 

"Ooooooowhhhh bercanda, siip dah kalau gitu..bercanda netizen. Kita sudahi yaa," katanya.

Baca Juga: Jleb! Jokowi Bilang Suara Mesin Mobil Hyundai Senyap Tak Terdengar, Netizen: Esemka Lebih Canggih Pak, 'Wujudnya' Sampe Tak Terlihat

Edi melanjutkan, banyak orang yang masih percaya jika mobil Esemka sudah diproduksi. 

Namun, hingga kini mobil yang dijadikan bahan kampanye Jokowi ketika Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI 2012 dan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014 dan 2019 itu tidak kunjung diproduksi dan dijual untuk umum.

"10 tahun Esemka, di showroom gak ada, di OLX ga ada, di Carmudi ga ada, cuma ada dalam hayalan, hidup kalian kok betah dalam hayalan.. Hayalan kalau si anu jadi presiden bakal begini, kalau si anu jadi pemimpil bakal jaya NKRI.. ngimpi lu pada, kalau mau wujudkan mimpi, bangun pagian," ucap Edi.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Republika.