Menu


Selain Hubungan Panas-Dingin Makin Melekat, Ganjar Menyebut Bambang Pacul Sosok yang Sangat Berpengaruh di Jawa Tengah: Saya Hormati Dia...

Selain Hubungan Panas-Dingin Makin Melekat, Ganjar Menyebut Bambang Pacul Sosok yang Sangat Berpengaruh di Jawa Tengah: Saya Hormati Dia...

Kredit Foto: Republika/Bowo Pribadi

"Ya mungkin kurang ini kurang itu, kurang Jawa, kemajon, ini vitamin buat saya, makanya ada momentum saya salaman saya dia," imbuhnya.

Lebih lanjut Ganjar menyebutkan bahwa Bambang Pacul menjadi sosok yang berpengaruh bagi kiprahnya di jawa tengah.

Bambang Pacul sebagai ketua DPD PDIP Jawa Tengah membantu di garda depan untuk kemenangannya sebagai gubernur bersama petinggi lain seperti Puan Maharani.

Baca Juga: Kadrun Jangan Panas! Santri dan Ulama di Bantul Dukung Ganjar, Pegiat Medsos: Perih Drunnnn

"Saya enggak pernah lupa dengan mereka, 2013 itu pertarungan menyenangkan buat saya dan saya merasa jadi petarung," kata Ganjar.

"Mas Pacul sempat bilang saya 'aku takon karo wong tua koe ayam jago kluruke banter koe engko menang (aku tanya ke orang tua, kamu kayak ayam jago yang berkokoknya keras menang kamu)'," ucap Ganjar menirukan Bambang Pacul.

Baca Juga: 2 Gaya Pencitraan Ganjar yang Satu Ini Dianggap Identik Abis sama Jokowi

Ganjar menegaskan bahwa dia tetap berhubungan baik dengan Bambang Pacul. Seniornya di PDIP tersebut juga menjadi sosok yang dihormatinya.

"Saya sama Mas Pacul itu baik, saya hormati juga," tutupnya.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Suara.com.