Menu


Air Terjun Jurug Bening Blitar, Wisata Alam Asri dan Sejuk: Lokasi, Daya Tarik, dan Harga Tiket

Air Terjun Jurug Bening Blitar, Wisata Alam Asri dan Sejuk: Lokasi, Daya Tarik, dan Harga Tiket

Kredit Foto: Google Maps

Konten Jatim, Jakarta -

Akhir pekan tiba, saatnya untuk relaksasi dengan mengunjungi area wisata alam yang asri. Jika gunung atau pantai terdengar merepotkan, mungkin bisa dengan berlibur ke air terjun

Salah satu air terjun yang patut dikunjungi adalah Air Terjun Jurug Bening. Jurug Bening terletak di Purworejo, Wates, Blitar, Jawa Timur. Menawarkan pemandangan yang asri dan air yang bening, Jurug Bening pilihan yang tepat  sebagai destinasi liburan.

Baca Juga: Air Terjun Pengantin Ngawi, Destinasi Wisata dengan Dua Air Terjun Berdampingan: Lokasi, Keunikan, dan Harga Tiket 

Air Terjun Jurug Bening menawarkan keindahan yang luar biasa dibandingkan air terjun lainnya. Untuk menuju lokasi air terjun ini, harus melewati perdesaan dari area persawahan hingga jalan setapak. Hati-hati karena nantinya akan menuruni bukit untuk mencapai kawasan Air Terjun Jurug Bening.

Kedengarannya memang menantang untuk mencapai Air Terjun Jurug Bening ini. Namun jangan khawatir, karena selama perjalanan pemandangan indah akan membuat rasa lelah terbayar. 

Sementara itu untuk air terjunnya, memiliki ketinggian sekitar 25 meter dan alirannya tidak terlalu deras. Hal yang perlu diperhatikan, air terjun tersebut memiliki bentuk unik karena terpecah oleh bebatuan. Bebatuannya berwarna hitam yang dialiri air menambah keindahan pemandangan.

Air terjun ini juga memiliki tingkat dengan ketinggian dan jarak yang berbeda. Di ujung air terjun terdapat kolam yang sangat jernih, bahkan dasar kolamnya berwarna hijau kebiru biruan terlihat.

Pengunjung bisa berenang atau bermain air serta menikmati keindahan alam sekitar. Para pengunjung biasanya akan selfie dengan latar air terjunnya.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman