Menu


Air Terjun Pengantin Ngawi, Destinasi Wisata dengan Dua Air Terjun Berdampingan: Lokasi, Keunikan, dan Harga Tiket

Air Terjun Pengantin Ngawi, Destinasi Wisata dengan Dua Air Terjun Berdampingan: Lokasi, Keunikan, dan Harga Tiket

Kredit Foto: Pesona Indonesia

Konten Jatim, Jakarta -

Destinasi wisata air terjun mungkin menjadi pilihan yang menarik bagi sebagian orang untuk menghilangkan penat dari aktivitas dan rutinitas sehari-hari.

Pasalnya, tak hanya menawarkan keindahan alam yang menakjubkan, berwisata ke air terjun juga punya efek yang menenangkan dan memberikan pengalaman yang luar biasa bagi para pengunjung.

Berbicara soal air terjun, ada salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi di daerah Jawa Timur, yakni Air Terjun Pengantin, Ngawi.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Nyicip Tepo Tahu Khas Ngawi, Enak!

Lokasi Air Terjun Pengantin

Air Terjun Pengantin berlokasi di Dusun Besek, Desa Hargomulyo, Kecamatan Ngrambe, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, 63263. Air Terjun Pengantin Ngawi ini buka setiap hari pukul 08.00 hingga 17.00 WIB.

Akses ke Air Terjun Pengantin pun terbilang mudah, dan bisa dilalui dengan menggunakan kendaraan seperti sepeda motor, mobil, dan bahkan kendaraan umum. Jalanannya juga sudah diaspal sehingga mudah dilalui oleh pengunjung.

Keunikan Air Terjun Pengantin

Objek wisata ini menjadi unik, lantaran punya dua air terjun yang berdampingan seperti pria dan wanita, di mana air terjun satunya terbentuk dari aliran sungai lahar Gunung Lawu, sementara yang satunya adalah asli dari sumber mata air setempat.

Dilansir dari berbagai sumber, Air Terjun Pengantin Ngawi ini punya ketinggian sekitar 12 meter. Pengunjung yang mendatangi objek wisata ini juga bakal disuguhkan dengan panorama hutan di sekeliling kawasan air terjun.

Air Terjun Pengantin ini begitu asri dan sejuk, sehingga sangat cocok berwisata ke tempat ini dengan keluarga dan kerabat dekat.

Suara gemercik air dan suara burung pun menemani Anda sembari menikmati suasana alamnya yang begitu asri.

Tak hanya sampai di situ, objek wisata ini juga punya banyak spot foto menarik yang bisa dimanfaatkan oleh para pengunjung yang datang.

Salah satu spot menarik untuk berfoto di Air Terjun Pengantin adalah Jembatan Cinta, yang tepat berada di depan air terjun. Pengunjung bisa berselfie dengan background Air Terjun Pengantin.

Untuk pengunjung yang berniat mandi di Air Terjun Pengantin pun diperbolehkan, sebab aliran airnya tidak begitu deras, sehingga dikategorikan aman bagi para pengunjung.

Baca Juga: Menikmati Kelezatan Tepo Tahu, Kuliner Khas Ngawi

Harga Tiket Masuk Air Terjun Pengantin

Meskipun menawarkan keindahan alam yang luar biasa, untuk berwisata ke Air Terjun Pengantin Ngawi tak perlu merogoh kocek dalam, sebab, harga tiket masuk ke destinasi ini hanya Rp5,000 per orang (dapat berubah sewaktu-waktu).

Pengunjung yang datang menggunakan kendaraan bakal dikenakan biaya tambahan retribusi parkir wisata.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO