Politikus PDI Perjuangan (PDIP) Budiman Sudjatmiko ikut menanggapi soal viralnya video Rocky Gerung yang diduga menghina Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Ini menjadi bagian dari sikap-sikap buruk yang dimiliki oleh pengamat politik dan akademisi tersebut. Budiman mengingat betul watak buruk yang dimiliki oleh Rocky.
Budiman mengatakan bahwa pengamat politik tersebut sering berbicara terkait dengan logika maupun akal sehat, namun hal itu tak begitu menjual maupun menjadi kenyataan di Indonesia.
"Dulu dia selalu bicara logika & IQ, tak jadi apa-apa idenya," ucapnya seperti yang dilansir dari @budimandjatmiko pada Selasa (1/8).
Selanjutnya adalah bagaimana labeling yang sering diberikan oleh Rocky. Ia menyoroti bagaimana sosok tersebut sering mengecap lawan debatnya sebagai sosok yang bodoh. Hal yang turut dilakukan kepada Jokowi.
"Terus mulai memaki "dungu" pada lawan-lawan debatnya...Saya tahu kini dia tak punya kelas," tegasnya.
Sementara itu, Rocky sendiri meminta kritikan harus dihormati oleh sejumlah relawan dari Presiden Jokowi. Ini disuarakannya dalam menanggapi sejumlah efek atas ucapannya yang dianggap telah menghina orang nomor satu dalam pemerintahan saat ini tersebut.
Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan