Menu


Surya Paloh Absen Hadiri Harlah PKB ke-25 di Solo, Cak Imin: Kok Enggak Berani Datang?

Surya Paloh Absen Hadiri Harlah PKB ke-25 di Solo, Cak Imin: Kok Enggak Berani Datang?

Kredit Foto: Instagram/Muhaimin Iskandar

Konten Jatim, Jakarta -

Peringatan hari lahir (Harlah) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ke-25 di Stadion Mahanan Kota Solo, Jawa Tengah (Jateng), pada Minggu 23 Juli 2023 dihadiri sejumlah pimpinan partai politik (parpol).

Sebelum menyampaikan sambutannya, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) menyapa sejumlah pimpinan partai yang hadir. Awalnya Cak Imin menyapa Presiden Joko Widodo dan Iriana yang hadir dalam agenda tersebut.

Baca Juga: Prabowo Selalu Dikaitkan dengan Isu HAM, Gerindra: Itu Ham Him Hem Hom Diproduksi Lima Tahun Sekali

"Matur nuwun sanget, terima kasih yang tiada terhingga kami keluarga besar PKB atas perkenan bapak presiden dan ibu negara hadir dan mensyukuri 25 tahun PKB 1 abad NU. Bareng bareng matur nuwun presiden," katanya, mengutip Suara.com, Senin (24/7/2023). 

Setelah Jokowi, ia menyapa ketua partai politik koalisinya, Prabowo Subianto. Ketua Umum Gerindra itu pun mendapatkan tepuk tangan dan riuh para kader PKB di lokasi.

"Yang pertama hadir bersama kita, Ketum Gerindra Pak Haji Prabowo Subianto, tepuk tangannya dahsyat penuh rasa cinta. Pak prabowo jauh-jauh terbang acara di Paris langsung mendarat Jakarta, langsung ke Solo demi kalian-kalian ini," ujarnya.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Suara.com.