Menu


PAN Usulkan Erick Thohir Jadi Cawapres, PKB: Tetap Pengambil Keputusan Prabowo dan Cak Imin

PAN Usulkan Erick Thohir Jadi Cawapres, PKB: Tetap Pengambil Keputusan Prabowo dan Cak Imin

Kredit Foto: Twitter/Erick Thohir

Konten Jatim, Jakarta -

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) meminta Partai Amanat Nasonal (PAN) agar menghormati langkah politik PKB yang sudah lebih dulu membangun koalisi bersama dengan Partai Gerindra.

Hal ini disampaikan Ketua DPP PKB Cucun Ahmad Syamsurijal terkait PAN yang mulai mendekati Prabowo Subianto sebagai bakal calon presiden (bacapres). PAN diketahui menyodorkan nama Erick Thohir agar bisa dipilih sebagai cawapres mendampingi Prabowo.

Baca Juga: Manuver Budiman Sudjatmiko Temui Prabowo, Loyalis Ganjar: Begitulah Namanya Politik

Cucun menjelaskan jika PAN ingin mengajukan Erick tidak boleh ujug-ujug, apalagi sampai melangkahi kesepakatan ketua umum Gerindra dan PKB.

"Kita ingatkan dari awal PKB dan Gerindra sudah sejak awal kita duduk bareng menandatangani suatu kesepakatan perjanjian nanti yang tetap mengambil keputusan Pak Prabowo dan Gus Imin," kata Ketua DPP PKB Cucun Ahmad Syamsurijal di kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Kamis (20/7/2023).

"Jadi sah-sah aja kalau PAN mau ngajuin siapa tapi harus lihat juga bahwa PKB sudah lebih dahulu," sambung Cucun.

Dalam Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya, Prabowo dijagokan sebagai Capres. Sedangkan PKB berharap Ketum mereka Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menjadi cawapres.

Cucun mengingatkan bila PAN memang tetap ingin mengajukan nama Erick sebagai bakal cawapres Prabowo maka PAN perlu membahasnya dengan Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin).

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Suara.com.