Teman SMA seangkatan Presiden Jokowi, Djoko Wahyudi angkat bicara soal gugatan ijazah yang dituding palsu.
Sebelumnya, penulis buku 'Undercover Jokowi' Bambang Tri Mulyono menyebar kabar hoax soal ijazah milik Jokowi itu palsu dan sengaja mencuri ijazah milik temannya.
Bahkan, Bambang Tri Mulyono juga ajukan gugatan di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat beberapa waktu yang lalu.
Dalam cuplikan video yang diunggah oleh pengguna akun twitter Lala, Djoko Wahyudi menyebut nomor ijazah dirinya dengan Jokowi itu tak sama.
"Kalau dilihat disitu dia (Bambang Tri Mulyono), ngomongnya nomor 008112. Padahal kan nomor ijazah saya 081008106," kata Djoko Wahyudi dalam video yang diunggah oleh akun Lala di twit.
"Kalau saya mau bereaksi gimana, kasihan ya," tambah Djoko
Pada cuplikan video tersebut, salah satu reporter ajukan pertanyaan pada Djoko Wahyudi apakah ia akan melaporkan hal ini kepada polisi.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024