Menu


Ungkap Pembicaraannya dengan Anies di Makkah, Puan: Kami Sepakat Silaturahmi Tetap Harus Dilakukan

Ungkap Pembicaraannya dengan Anies di Makkah, Puan: Kami Sepakat Silaturahmi Tetap Harus Dilakukan

Kredit Foto: Istimewa

Konten Jatim, Jakarta -

Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani, mengungkap pembicaraannya dengan calon presiden (capres) Anies Baswedan saat keduanya bertemu di Makkah untuk beribadah Haji.

Puan Maharani mengakui tidak ada pembicaraan politik secara khusus dengan capres yang diusung Koalisi Perubahan tersebut. 

Baca Juga: PDIP Minta Audit Total JIS, Tokoh NU: Sekalian Mandalika dan Kereta Cepat

"Kami bersepakat bahwa silaturahmi tetap harus dilakukan, bukan hanya saat beribadah, tetapi setiap waktu silaturahmi itu tetap harus dilakukan," kata Puan, mengutip fajar.co.id, Rabu (12/7/2023). 

Menurut Puan, kesepakatan untuk terus menjalin silaturahmi sangat penting karena membangun bangsa dan negara harus dilakukan bersama-sama.

Puan meyakini bahwa dalam membangun bangsa dan negara diperlukan komunikasi dan silaturahmi yang baik kepada semua pihak. Apalagi di tengah proses pelaksanaan Pemilu 2024.

Pernyataan tersebut dia sampaikan terkait hubungannya dengan Anies Baswedan seusai keduanya bertemu di Makkah, Arab Saudi. Puan menyebut bahwa pertemuannya dengan Anies merupakan sebuah silaturahmi, tidak membicarakan politik.

Di sisi lain, PDIP sendiri juga telah mencalonkan Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden.

Baca Juga: Ungkap Pertemuannya dengan Ganjar di Makkah, Anies: Kita Sama-sama Ibadah, Hanya Bahas Jamaah Haji

"Waktu itu kami sedang sama-sama beribadah, jadi enggak membicarakan masalah politik, tetapi kami sama-sama menyepakati silaturahmi tetap harus dilakukan walaupun sama-sama diketahui PDIP sudah punya calon presiden dan Mas Anies merupakan calon presiden dari Partai NasDem," jelas Puan. 

Sesuai dengan jadwal KPU RI, pendaftaran bakal pasangan bakal calon presiden dan bakal calon wakil presiden mulai 19 Oktober hingga 25 November 2023.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.