Menu


Tanggapi Surat Terbuka Dokter Tifa, Dedek Prayudi: Memang Pak Anies Diapain Sama Pak Jokowi?

Tanggapi Surat Terbuka Dokter Tifa, Dedek Prayudi: Memang Pak Anies Diapain Sama Pak Jokowi?

Kredit Foto: Instagram/Dedek Prayudi

Konten Jatim, Jakarta -

Wakil Sekretaris Jenderal Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Dedek Prayudi menyebut surat terbuka Dokter Tifa terkesan bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) menzalimi calon presiden (capres) Koalisi Perubahan, Anies Baswedan.

"Dari lompatan logikanya, kesannya pak @aniesbaswedan telah dizholimi sedemikian rupa oleh pak @jokowi," kata Dedek Prayudi lewat akun Twitter-nya, mengutip fajar.co.id, Rabu (28/6/2023).

Baca Juga: Soal Rumor Anies Bakal Jadi Tersangka, Dokter Tifa: Denny Indrayana Menggagalkan Rencana Busuk Mereka dengan Caranya

“Memangnya pak Anies diapain sama pak Jokowi, mba Dokter? Apakah ini semacam cara memfitnah dengan pendekatan playing victim bermoduskan ‘apa salahku’?” tambahnya.

Sebelumnya, Dokter Tifa mengirim surat terbuka kepada Jokowi soal Anies Baswedan. Isi surat tersebut mempertanyakan apa kesalahan Anies kepada Jokowi. 

"Mas Anies punya salah apa dengan Bapak? Dia salah satu Tokoh Kunci yang mendukung Bapak maju capres hingga terpilih jadi Presiden di 2014.  Dan dia juga mendukung Bapak dengan bersedia menjadi Menteri dalam kabinet Bapak, walaupun akhirnya Bapak cukupkan dia setelah dua tahun menjabat, tanpa alasan yang jelas," potongan surat dari Dokter Tifa.

Baca Juga: Sebut Kondisi saat Ini seperti 1965, Dokter Tifa: Negara Ini Butuh Perubahan Segera 

Di akhir surat, Dokter Tifa juga mendoakan Anies dan Ganjar yang tengah melaksanakan ibadah di Tanah Suci agar hajinya Mabrur dan sehat selalu. 

"Mas @aniesbaswedan dan Mas @ganjarpranow, dari tanah air saya mendoakan anda berdua, mendapatkan Haji Mabrur. Sehat-sehat selama di Tanah Suci, dan diterima semua amal ibadah hajinya. Amiin," pungkas Dokter Tifa. 

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.