Menu


Ganjar Cawe-cawe Urusan di DKI, Umar Hasibuan: Urus Jateng Dulu Supaya Angka Kemiskinan Turun

Ganjar Cawe-cawe Urusan di DKI, Umar Hasibuan: Urus Jateng Dulu Supaya Angka Kemiskinan Turun

Kredit Foto: Antara/Mohammad Ayudha

Konten Jatim, Jakarta -

Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo tengah disorot publik, lantaran disebut cawe-cawe atau ikut campur urusan DKI Jakarta.

Salah satu yang getol menyorot takni kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Umar Hasibuan. Pria yang karib disapa Gus Umar itu mengingatkan persoalan di Jateng.

Ia memaparkan beragam persoalan. Salah satunya kekeringan di Cilacap. Menurutnya, masalah itu sulit dientaskan karena Ganjar tang terlalu jauh mengurusi Jakarta.

Baca Juga: Ganjar Sibuk Cawe-cawe Urusan Jakarta, Loyalis Anies: Jangan Sampai Presiden Indonesia Tidak Waras

"Den ganjar urus ini dulu gimana cara membantu kekeringan di cilacap provinsi jateng. Kejauhan anda urus Jakarta," ungkapnya dikutip fajar.co.id, Senin(26/6/2023).

Ia juga menyentil kemiskinan di Jateng. Yang angkanya menjadi salah satu provinsi terbanyak di Indonesia.

"Den, Di Jateng banyak orang miskin. Urus jateng aja dulu supaya angka kemiskinan bisa turun," jelasnya.

Ganjar sendiri pada Minggu (25/6/2023) menyambangi masyarakat di Jatipadang, Jakarta Selatan. Dalam sebuah video, kader PDIP itu dihampiri banyak orang.

Baca Juga: Tsamara Amany Bela Ganjar karena 'Perintah' Sekda DKI, Warganet: Apa Makna Otoritas?

Sebelumnya, Ganjar juga mendatangi pedagang di Pasar Anjar Bahari Jakarta Utara. Ia bahkan menyampaikan keluhan pedagang ke Penjabat Gubernur DKI Jakarta.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.