Menu


Sindir Politik Dinasti Jokowi, Loyalis Anies: Mulut Berbusa Bicara Demi Bangsa, Tapi untuk Kepentingan Keluarga

Sindir Politik Dinasti Jokowi, Loyalis Anies: Mulut Berbusa Bicara Demi Bangsa, Tapi untuk Kepentingan Keluarga

Kredit Foto: YouTube/Akbar Faizal

Konten Jatim, Jakarta -

Aktivis Kolaborasi Rakyat Jakarta Andi Sinulingga menyinggung soal politik dinasti Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang belakangan semakin nampak jelas.

"Meski mulut berbusa-busa bicara demi bangsa dan negara, tapi yang terlihat, tampak nyata ya itu," ujar Andi Sinulingga dalam keterangannya (18/6/2023).

Dikatakan loyalis Anies Baswedan ini, meskipun terus menyebut demi bangsa dan negara, namun kepentingan diri dan keluarga sang presiden jauh lebih menonjol.

Baca Juga: PDIP Klaim Kaesang Maju Pilkada Bukan Politik Dinasti Karena Beda KK dengan Jokowi, Said Didu: Tidak Semua Rakyat Bisa Kalian Tipu

"Kepentingan diri dan keluarga jauh lebih menonjol, impian membangun trah bangsawan baru, yang lebih hebat dari trah-trah sebelumnya," tukas dia.

Sebelumnya, Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Joko Widodo atau Jokowi, mengutarakan ketertarikannya terjun ke politik. Tak tanggung-tanggung, Kaesang disebut akan mengincar kursi kepala daerah.

Hal tersebut diungkap oleh sang kakak, yang telah lebih dulu masuk dan merebut kursi Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.

Selain Gibran, menantu Jokowi, Bobby Afif Nasution juga telah menjadi Wali Kota Medan dalam kontestasi Pilkada 2020 lalu.

Baca Juga: FX Rudy Sebut Jokowi Tak Bangun Dinasti karena Sudah Beda KK dengan Kaesang, Warganet Bertanya-tanya

Dengan resminya Gibran dan Bobby menjadi kepala daerah. Maka, Presiden Jokowi pun tak dapat mengelak dinasti politik di keluarganya sendiri.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.