Menu


Puan-AHY Bakal Bertemu, Pengamat Sebut Demokrat Tengah Gertak Koalisi Anies Baswedan

Puan-AHY Bakal Bertemu, Pengamat Sebut Demokrat Tengah Gertak Koalisi Anies Baswedan

Kredit Foto: Demokrat

Konten Jatim, Jakarta -

Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bakal mengadakan pertemuan dalam waktu dekat ini.

Menanggapi ini, pengamat politik Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar, Aswar Hasan menilai manuver ini adalah gertakan Demokrat agar Anies Baswedan dan NasDem segera menetapkan AHY sebagai calon wakil presiden (cawapres) Anies.

"Sebab Demokrat menyadari bahwa tanpa Demokrat, Anies tidak akan bisa dicalonkan karena tidak mencukupi syarat ambang batas pencalonan presiden," tuturnya.

Baca Juga: Dituding Mau Rusak Koalisi Anies Lewat Pertemuan Puan-AHY, PDIP: Mana Bisa Kami Punya Niat Seperti Itu? Tidak Lah

Sementara itu, di sisi lain, Ketua OKK DPD Demokrat Sulsel, Muhammad Aslan, mengatakan bahwa rencana pertemuan AHY dan Puan adalah silaturahmi biasa sesama elite partai.

Kendati demikian, ia menilai bahwa jika keduanya bertemu maka memberikan contoh baik kepada elite politik lain maupun generasi muda. Bahwa perbedaan pilihan politik bukan belarti bermusuhan.

"Tentu, kami syukuri adalah rencana pertemuan kedua tokoh muda Mba Puan dan Mas AHY ini akan memberikan contoh yang baik bagi generasi muda dan merupakan angin segar bagi perpolitikan di Indonesia," ujarnya, Senin (12/6/2023).

Terkait dengan potensi Demokrat akan pindah ke lain hati jika tidak menjadi 02 Anies, Aslan mengatakan belum bisa memastikan, namun kata dia politik itu dinamis bisa berubah kapan saja.

Oleh karena itu, ia menuturkan bahwa belum mengetahui apa pokok pembahasan AHY dan Puan sehingga tidak bisa memberikan keterangan lebih jau soal Demokrat keluar dari koalisi perubahan ataupun tidak.

"Yang pasti politik dinamis. Sejauh ini Demokrat konsisten bersama koalisi perubahan. Semengara ini kami juga belum tau apa pembahasan Pak AHY dan Puan nanti, sehingga belum tau hasil lanjutan," jelasnya.

Sementara, Sekretaris DPD PDIP Sulsel, Rudi Pieter Goni mengatakan pihak PDIP menyambut baik jika ada partai lain gabung koalisi bersama PDIP mengusung Ganjar untuk Capres 2024.

"Bagi kami kader PDIP selagi ada peluang koalisi kenapa tidak. PDIP terbuka bagi partai manapun termasuk Demokrat," singkatnya.

Baca Juga: Tak Masalah dengan Pertemuan Puan dan AHY, Gus Choi: Koalisi Perubahan Saling Percaya dan Bangun Kepercayaan

Diketahui, Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky dan Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto telah lebih dulu bertemu untuk membicarakan rencana pertemuan Puan dan AHY. Keduanya bertemu, di Kawasan Blok M, Jakarta, Minggu, (11/6/2023).

Kabarnya Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono SBY (SBY) juga merestui pertemuan Puan dan AHY.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.