Menu


Demokrat Sampaikan Rencana Pertemuan AHY dan Puan ke Tim 8 Koalisi Perubahan

Demokrat Sampaikan Rencana Pertemuan AHY dan Puan ke Tim 8 Koalisi Perubahan

Kredit Foto: Partai Demokrat

Konten Jatim, Jakarta -

Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya mengungkap bahwa ia menyampaikan pertemuannya dengan Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto kepada Tim 8 Koalisi Perubahan untuk Persatuan.

Pertemuannya dengan Hasto merupakan awalan untuk mencocokkan jadwal pertemuan antara Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Ketua DPP PDIP Puan Maharani.

Baca Juga: Tak Risau PDIP Dekati Demokrat, PKS Tegaskan Komitmen Dukung Anies Baswedan

"Terkait pertemuan ini, Sekjen kami Bang Teuku Riefky juga sudah menyampaikannya ke teman-teman kami tim 8 di Koalisi Perubahan tentang akan adanya pertemuan ini," kata Wasekjen Demokrat Jansen Sitindaon, mengutip Suara.com, Senin (12/6/2023).

Penyampaikan informasi pertemuan Demokrat dan PDIP ke Koalisi Perubahan itu menjadi gambaran bahwa komunikasi yang dilakukan Demokrat dengan PDIP bersifat terbuka.

"Jadi pertemuan ini terbuka, diketahui dan telah disampaikan ke teman-teman kami di Koalisi Perubahan," kata Jansen.

Atur Jadwal Pertemuan Puan-AHY

PDIP dan Partai Demokrat sudah membuka komunikasi lebih dulu, sebelum Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY melangsungkan pertemuan.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Suara.com.