Calon presiden (capres) usungan PDI Perjuangan (PDIP) Ganjar Pranowo memberikan sindiran balik terhadap capres usungan Koalisi Perubahan, Anies Baswedan. Ia menyarankan agar Anies dan para pendukungnya rajin olahraga jika mau sehat.
"Ganjar itu, opo. Mlayu-mlayu mbek bojone di-upload-i lho,” kata Ganjar Pranowo di Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, mengutip fajar.co.id, Senin (29/5/2023).
Baca Juga: Guntur Romli Sebut Anies Baswedan Dungu, Ini Dua Alasannya
Menurutnya, cara yang paling mudah untuk bisa sehat adalah dengan rajin berolahraga. Itu adalah pemikiran paling dasar yang bisa dilakukan oleh semua orang, termasuk Anies Baswedan.
Sebab, orang yang tidak mau olahraga, maka bisa saja sakit atau menjadi kurang sehat.
“Kalau mau sehat, ayo olahraga, gitu, simple saja. Kalau kamu olahraga maka kamu sehat, kalau tidak olahraga maka? Chuakz,” tambahnya.
Sebelumnya, Anies Baswedan menyampaikan pidato di depan agenda relawannya yang dibentuk oleh Tatak Ujiyati di Tennis Indoor Senayan pada Minggu 21 Mei 2023.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024