Para menteri Kabinet Indonesia Maju, khususnya yang ikut Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, diperingatkan oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin. Ia meminta mereka agar fokus dengan tugasnya ketimbang berkampanye.
Dirinya dan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pun tidak akan ragu melakukan reshuffle bagi para menteri yang lalai dalam menjalankan tugasnya.
Baca Juga: Ada Baliho Dukungan untuk Kaesang, Relawan Ganjar Klaim Warga Ingin Perubahan di Depok
Untuk itu, ia mengimbau agar jajaran tersebut bisa lebih fokus dengan jabatan dan posisinya saat ini.
"Jangan sampai mereka (para menteri) mengabaikan tugasnya dan Presiden sudah mengatakan agar menteri tidak mengabaikan tugasnya. Karena kalau tidak menjalankan tugasnya dengan baik, akan di-reshuffle," kata Ma'ruf Amin di Nusa Dua, Bali, Rabu (23/5/2023).
Ma'ruf Amin pun mengingatkan agar media berita bisa memberikan edukasi terhadap masyarakat. Dengan begitu, mereka tidak terprovokasi oleh hoax selama tahun politik ini. Ia juga meminta publik mencari tahu kebenaran setiap informasi yang diperoleh dari media sosial.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024