Menu


Bisa Hadapi Gempuran di Partainya, Presiden PKS Puji Surya Paloh

Bisa Hadapi Gempuran di Partainya, Presiden PKS Puji Surya Paloh

Kredit Foto: PKS

Konten Jatim, Jakarta -

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengaku akan tetap mendukung Anies Baswedan meski Partai Nasional Demokrat (NasDem) saat ini tengah dilanda isu penangkapan Johnny Gerard Plate.

Menurut Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yang mencapreskan Anies Baswedan akan tetap solid dan tak akan terganggu sedikit pun.

"In Syaa Allah Koalisi Perubahan tetap solid dan tetap fokus pada proses pemenangan calon presiden Anies Baswedan," kata Ahmad Syaikhu dalam keterangan tertulis, Kamis (18/5/2023). 

Baca Juga: NasDem Yakin Penetapan Tersangka Johnny G. Plate Tak Pengaruhi Elektablitas Anies Baswedan

Syaikhu ikut prihatin dengan penetapan tersangka Jhonny G Plate. Di sisi lain, ia memuji sikap NasDem terutama Ketum Surya Paloh yang menghormati proses hukum tetap berjalan. 

Menurut dia, sikap Surya Paloh mencerminkan sosok negarawan sejati. Sosok pemimpin yang bijak dan arif ketika ditimpa musibah Surya Paloh menghadapi dengan ikhlas dan tabah. 

"Kami menghormati dan memuji sikap ketua umum partai NasDem Surya Paloh yang bersikap negarawan. Sebuah tindakan yang bijak dan beliau menunjukkan sikap tanah dalam menghadapi ujian yang tengah terjadi di partai Nasdem," ujar Syaikhu. 

Baca Juga: Kader PSI: Penangkapan Johnny G Plate Bisa Pengaruhi Pencapresan Anies Baswedan

Syaikhu bersama PKS turut mendoakan NasDem yang sedang dilanda musibah. Ia memastikan KKP yang terdiri dari PKS, NasDem dan Demokrat akan semakin kuat berjalan beriringan saling membantu untuk melahirkan pemimpin dambaan rakyat. 

"Agenda perubahan dengan mengusung capres Anies Baswedan akan terus berjalan sesuai dengan kesepakatan yang telah dan terus kita matangkan di Koalisi Perubahan," pungkasnya.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Akurat.