Sebelum melakukan pendaftaran calon legislatif (caleg) pada Pemilu 2024, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tampak bernyanyi bersama para kader di depan kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Minggu (14/5/2023).
Pantauan di lokasi, Minggu (14/5/2023), AHY tiba di kantor KPU tiba sekitar pukul 14.30 WIB. AHY tampak tiba menggunakan bus milik Demokrat.
Setiba di lokasi, AHY disambut meriah oleh para kader yang sudah lebih dulu tiba. Para kader Demokrat bersama-sama meneriaki nama AHY sambil bertepuk tangan.
Baca Juga: Pimpin Langsung Pendaftaran Bacaleg ke KPU, AHY Ingin Demokrat Masuk Tiga Besar Suara di Parlemen
Selepasnya, AHY naik ke sebuah mobil pikap didampingi istrinya, Annisa Pohan. AHY lalu memimpin para kader Demokrat untuk bernyanyi bersama. Dalam kesempatan ini, AHY menyanyikan lagu campur sari berjudul 'Koyo Jogja Istimewa'.
Saat menyanyikan lagu itu, AHY tampak didampingi oleh musisi Andika Mahesa yang juga merupakan kader Demokrat dan vokalis grup band Kangen Band.
Terlihat sesekali AHY bergoyant sewaktu bernyanyi. Para kader Demokrat pun ikut bergoyang dan bertepuk tangan.
Seusai bernyanyi AHY masuk ke gedung KPU untuk melakukan pendaftaran caleg 2024. Hingga berita ini diturunkan belum ada keterangan resmi dari AHY terkait hal tersebut.
Untuk diketahui, AHY memimpin langsung pendaftaran bakal calon anggota legislatif Partai Demokrat ke kantor KPU RI, Minggu siang ini.
Mendampingi AHY, ribuan kader Demokrat juga turut serta mengiringi proses pendaftaran di KPU. Direktur Eksekutif DPP Partai Demokrat Sigit Raditya menyampaikan akan ada arak-arakan dalam proses pendaftaran bacaleg.
"Rencananya, Ketua Umum AHY dan rombongan akan berangkat dari DPP Partai Demokrat, Wisma Proklamasi 41. Rombongan akan diiringi perkusi, rampak kendang, 14 penari, dan Demi, maskot Rajawali kebanggaan Demokrat," ujar Sigit dalam keterangannya, Minggu (14/5/2023).
Selain ribuan kader, bacaleg, relawan, dan simpatisan, AHY turut didampingi Sekjen Demokrat Teuku Riefky Harsya, Bendahara Umum Renville Antonio, Ketua Fraksi DPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono, Kepala Bappilu Andi Arief, dan Kepala BPOKK Herman Khaeron.
"Pukul 14.14 WIB, Ketum AHY akan menyerahkan bakal caleg DCS (Daftar Calon Sementara) kepada KPU. Angka 14 dipilih karena Demokrat akan ikut Pemilu 2024 dengan nomor tersebut," kata Sigit.
Sigit berujar pendaftaran bacaleg ini akan menandai perjalanan Demokrat intul memperoleh hasil terbaik di Pemilu 2024. Di mana AHY pernah menyampaikan harapan Demokrat bisa kembali masuk tiga besar.
Baca Juga: AHY Ada di Urutan Teratas Cawapres Anies Versi PKS
"Dengan capaian sekitar 14-15 persen kursi DPR RI," imbuhnya.
Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan