Partai Nasional Demokrat (NasDem) telah mendaftarkan bakal calon legislatif (Bacaleg) untuk ikut serta dalam Pemilu 2024. NasDem sendiri merasa lebih percaya diri untuk menang kali ini.
Disampaikan oleh Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya, partainya merasa lebih percaya diri kali ini karena NasDem sudah memiliki calon presiden (Capres) yang diusung, yakni Anies Baswedan.
"Nasdem mendapatkan antusiasme dari hasil pilkada sebelumnya dan efek Anies, keberadaan Nasdem yang sudah punya capres sendiri yang membuat kita lebih percaya diri dan itu ada di semua level," kata Willy, Kamis (11/5).
Baca Juga: NasDem: Hubungan Kami dengan PDIP Tak Ada Masalah
Willy mengungkapkan, Nasdem banyak mendapatkan simpati pemilih dari pilkada periode sebelumnya. Selain itu, ia menekankan, Nasdem banyak mendapat simpati baru dari keputusan mereka mengusung Anies Baswedan.
Terkait komposisi, ia menerangkan, Nasdem paling banyak diisi politisi. Disusul mantan birokrat sebagai profesional, lalu peneliti dan tokoh-tokoh intelektual. Menurutnya, doktor-doktor di Nasdem mencapai 30-40 orang.
Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO