Menu


PPP dan PAN Sama-Sama Dukung Erick Thohir sebagai Cawapres, Sudah Keinginan Jokowi  

PPP dan PAN Sama-Sama Dukung Erick Thohir sebagai Cawapres, Sudah Keinginan Jokowi  

Kredit Foto: Instagram/Erick Thohir

Konten Jatim, Jakarta -

Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Amanat Nasional (PAN) akan bekerja sama untuk mengusung Erick Thohir sebagai calon wakil presiden (cawapres) pada pemilihan presiden 2024 mendatang. 

Ketua Majelis Pertimbangan PPP Romahurmuzy atau karib disapa Romy mengatakan, partainya sangat menginginkan sosok seperti Erick Thohir.

Baca Juga: Elektabilitas Meroket, Erick Thohir Ramai Dilirik Parpol

Figurnya yang religius dan dekat dengan Nahdlatul Ulama (NU) membuat menteri BUMN itu cocok untuk diusung oleh PPP sebagai cawapres.

"Melihat kebutuhan PPP kami membutuhkan sosok yang religius. Pak Erick Thohir sudah NU, karena dia anggota Banser dan ketua panitia Satu Abad NU secara formal," tutur Romy.

Bahkan, beber Romy, Jokowi menginstruksikan partainya untuk membuka pintu kepada Erick Thohir.

"Ada arahan dari Presiden Jokowi kepada Ketum untuk membukakan pintu, setelah itu PPP mengundang Pak Erick Thohir di acara harlah di Bogor dan Cilegon, kampung halamannya Pak Ketum," ungkapnya.

Terpisah, Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga Mauladi memastikan partainya serius ingin mengusung Erick Thohir, bahkan sudah dikomunikasikan secara langsung kepada Presiden Jokowi.

Baca Juga: Elite Demokrat Singgung Buzzer Bayaran, Loyalis Jokowi: Jangan Playing Victim

"PAN menawarkan dan mempromosikan Mas Erick Thohir menjadi calon wapres. Masih dalam proses komunikasi," seru Viva Yoga.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Akurat.