Menu


Sosok Pelatih Hoki Indonesia Asal Malaysia yang Ingin Dinaturalisasi Jadi WNI

Sosok Pelatih Hoki Indonesia Asal Malaysia yang Ingin Dinaturalisasi Jadi WNI

Kredit Foto: Istimewa

Konten Jatim, Depok -

Tim Nasional (Timnas) Hoki Putra Indonesia berhasil mendulang prestasi membanggakan di SEA Games 2023 yang berlangsung di Phnom Penh, Kamboja. Mereka memperoleh medali emas pada Minggu (7/5/2023) setelah mengalahkan Timnas Hoki Putra Malaysia dalam cabang olahraga (cabor) hoki dalam ruangan atau hoki indoor.

Kemenangan yang spesial karena selain mereka tidak pernah bisa mengalahkan Malaysia dalam cabor tersebut, ini bisa menjadi kebangkitan dalam dunia hoki Indonesia yang bisa dikatakan tidak begitu populer di Indonesia.

Dalam kemenangan tersebut, ada campur tangan dingin pelatih hoki Indonesia asal Malaysia yang mampu meracik strategi tepat bagi para pemainnya di setiap laga. Sosok tersebut adalah Muhammad Dharma Raj Abdullah atau biasa disapa Dharma Raj saja.

Baca Juga: Timnas Hoki Indonesia Comeback vs Malaysia, Begini Kisah Lengkapnya!

Dirinya bahkan sempat menyebut ingin dinaturalisasi jadi Warga Negara Indonesia (WNI). Berikut kronologi lengkapnya menyadur Suara.com pada Senin (9/5/2023).

Pelatih Hoki Indonesia Asal Malaysia

Dharma Raj bukanlah sosok asing dalam dunia hoki Malaysia. Di negara berjuluk “Negeri Jiran” tersebut, dirinya dikenal pernah melatih Timnas Hoki Malaysia pada 2016 sampai 2019 dan memperoleh sejumlah prestasi.

Di sana, Dharma Raj berhasil memperoleh medali emas bagi Timnas Hoki Putra Malaysia di SEA Games 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia. Dan untuk Timnas Hoki Putri, Dharma Raj mampu membawa mereka masuk ke posisi 5 dalam Asian Games 2018 di Jakarta-Palembang, Indonesia serta menjadi juara 2 dalam putaran ke-2 Liga Hoki Wanita Sedunia.

Baca Juga: Daftar Juara Cabor Hoki di SEA Games, Terbaru dari Indonesia

Namun, pada 31 Desember 2019, Dharma Raj memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya di Malaysia. Peristiwa ini sempat disayangkan oleh banyak pihak dikarenakan sosok pelatih senior ini masih bisa membawa banyak hal bagi dunia hoki Malaysia.

Dan setelah dirinya tidak memperpanjang kontrak, Dharma Raj memutuskan untuk pergi ke Indonesia dan mengasuh Timnas Hoki Indonesia baik itu tim putri maupun tim putra. Dirinya tertarik dengan prospek yang dimiliki negara ini.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman