Kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Ade Armando kembali mengkritik PDI Perjuangan (PDIP). Setelah sebelumnya menyebut partai berlambang banteng itu sombong dan arogan.
Baca Juga: PKS Minta Jokowi Tetap Adil dan Netral dalam Pilpres 2024
Kini, ia menyoal PDIP yang telah mengumumkan Ganjar Pranowo sebagai calon presidennya. Menurutnya, ada beberapa hal yang mesti dihentikan PDIP jika ingin menang.
“Kalau PDIP memang serius ingin Ganjar menang, please stop perlakukan dia sebagai petugas partai,” ungkapnya dikutip dari fajar.co.id, Minggu (7/5/2023).
Sebagaimana diketahui, PDIP memang menyebut kadernya sebagai petugas partai. Bahkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sekalipun, yang merupakan salah satu kader.
Baca Juga: Prabowo Kembali Diserang ISU HAM, Pengamat: Sudah Tidak Relevan
Tapi menurut Ade, memperlakukan Ganjar demikian berimplikasi buruk. Terhadap hilangnya marwah Gubernur Jaw Tengah itu. “Itu menghilangkan marwah Ganjar sebagai Capres,” ujarnya.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024