Menu


Dukungan Jadi Cawapres Makin Gencar, Erick Thohir Kekeh Patuhi Tugas Jokowi

Dukungan Jadi Cawapres Makin Gencar, Erick Thohir Kekeh Patuhi Tugas Jokowi

Kredit Foto: Antara/Hafidz Mubarak A

Konten Jatim, Surabaya -

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menanggapi dukungan sejumlah pihak kepada dirinya untuk maju sebagai calon wakil presiden (cawapres) pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Erick menilai dukungan tersebut sebagai apresiasi dari masyarakat. Namun, dia menyatakan akan fokus kepada pembuktian hasil kerja terlebih dahulu dan tidak akan terlena dengan pola pikir pencitraan.

Baca Juga: PKS Minta Jokowi Tetap Adil dan Netral dalam Pilpres 2024

"Tetapi saya sudah sampaikan, kan, kembali kita harus bukti kerja dulu. Jangan kita terjebak pola pikir pencitraan, tetapi tidak ada manfaatnya buat masyarakat," kata Erick ditemui di Kompleks Parlemen, Jakarta, Sabtu (6/5/2023).

Dia mengatakan dirinya akan konsisten dengan komitmennya sebagai Menteri BUMN. Erick menyebut akan tegak lurus bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Inilah yang saya terus konsisten. Saya tegak lurus dengan Pak Jokowi, saya sudah sampaikan untuk memastikan BUMN terus berkontribusi untuk keuangan negara dan ekonomi masyarakat," kata dia.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.