Bakal calon presiden (capres) Anies Baswedan mengatakan bahwa pembahasan calon wakil presiden (cawapres) masih dalam proses. Namun, ia memberi sinyal akan mempertimbangkan sosok cawapresnya dari internal Koalisi Perubahan untuk Persatuan.
Koalisi Perubahan sendiri terdiri dari tiga partai, yakni Partai Nasdem, Partai Demokrat, dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Nama cawapres Anies sendiri disebut sudah mengerucut pada lima nama.
Baca Juga: Buka Komunikasi dengan Parpol Lain, PKS Sebut Koalisi Perubahan Tetap Solid
"Berada dalam koalisi, maka dalam konsiderasi (pertimbangan). Kalau tidak berada dalam koalisi, ya sulit menjadi konsiderasi (pertimbangan)," ujar Anies di Kantor Sekretariat Perubahan, mengutip Republika, Jumat (5/5/2023).
Ia mengatakan, bahwa pembahasan cawapres untuknya masih berproses. Namun, ia mengisyaratkan sosok tersebut akan diumumkan pada Juli mendatang.
Alasannya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan membuka pendaftaran pasangan capres-cawapres pada pada 19 Oktober hingga 25 November 2023. Sebelum mencapai pengumuman tersebut, dirinya akan terus berkomunikasi dengan Partai Nasdem, Partai Demokrat, dan PKS.
"Sedang terjadi di kami ini adalah proses yang sudah melewati masa berbulan-bulan. Jadi dari Oktober saja ke sekarang itu sudah hitungannya delapan bulan, dari sebelum Oktober itu Juli," ujar Anies.
Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO