Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menghormati keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk tidak mengundangnya dalam silaturahim bersama enam ketua umum partai politik. Namun ia menegaskan Partai NasDem berkomitmen mengawal pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin hingga 2024.
"Tetap (komitmen dalam pemerintahan Jokowi)," kata Surya Paloh setelah bertemu dengan Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, mengutip Republika, Jumat (5/5/2023).
Baca Juga: Bertemu Surya Paloh, Luhut Binsar Pandjaitan Beri Saran soal Cawapres Anies
Surya Paloh juga mengungkapkan, Luhut menyampaikan pesan Jokowi kepadanya. Namun, Jokowi disebutnya hanya menitipkan salam dan disampaikan kepadanya lewat Luhut yang merupakan bagian dari Kabinet Indonesia Maju.
Tak diundangnya Surya Paloh juga menimbulkan isu yang menyebut Partai Nasdem akan pamit dari koalisi pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin. Ditanyakan terkait isu tersebut, ia menegaskan bahwa Partai Nasdem tak pamit dari Kabinet Indonesia Maju.
"Tidak ada kan, sudah kita katakan kita berupaya sedemikian rupa agar konsisten dengan apa yang selalu kita komitkan," ujar Surya Paloh.
Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan