Menu


Ternyata Ini Alasan Jokowi Tak Undang Surya Paloh di Pertemuan 6 Ketum Parpol di Istana Merdeka

Ternyata Ini Alasan Jokowi Tak Undang Surya Paloh di Pertemuan 6 Ketum Parpol di Istana Merdeka

Kredit Foto: BPMI Setpres/Muchlis Jr

Konten Jatim, Jakarta -

Presiden Joko Widodo (Jokowi) buka suara terkait tak diundangnya Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh di pertemuan enam ketua umum (ketum) partai politik (parpol) di Istana Merdeka pada Selasa (2/5) malam.

Padahal diketahui, NasDem saat ini masih menjadi parpol pendukung pemerintah Jokowi-Ma'ruf Amin.

Jokowi menyebut, partai besutan Surya Paloh tersebut tak diundang lantaran NasDem telah membentuk koalisi sendiri dalam menghadapi Pemilu 2024.

Baca Juga: Sengaja Tak Undang Surya Paloh di Halalbihalal, Jokowi: Kita Harus Bicara Apa Adanya

"Ya memang nggak diundang," kata Jokowi di Sarinah, Jakarta Pusat, Kamis (4/5).

Kepala negara memberikan alasan tak mengundang Surya Paloh dalam pertemuan itu. Ia menyebut, NasDem sudah memiliki koalisi sendiri dalam menghadapi Pemilu 2024.

"NasDem itu kita harus bicara apa adanya ya kan, sudah memiliki koalisi sendiri dan ini gabungan partai yang kemarin kumpul itu kan juga ingin membangun kerja sama politik yang lain," ucap Jokowi.

"Mestinya ini memiliki strategi besarnya apa. Ya masa yang di sini harus tahu strateginya kan, mestinya nggak seperti itu," sambungnya.

Jokowi menegaskan, langkahnya mengumpulkan enam ketua umum parpol pendukung pemerintah merupakan hal yang wajar. Namun, ia tak menjelaskan secara rinci terkait isi pembicaraan pertemuan dengan enam ketum parpol di Istana Merdeka, Jakarta, pada Selasa (2/5) malam.

"Yang dibicarakan banyak sekali, tiga jam itu," tegasnya.

Adapun pertemuan itu dihadiri oleh Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Ketum PAN Zulkifli Hasan, Ketum PKB Muhaimin Iskandar, dan Plt Ketum PPP Muhamad Mardiono. Pertemuan itu berlangsung sejak pukul 19.00 WIB hingga 21.35 WIB.

Baca Juga: Sedang di Luar Negeri, Alasan Surya Paloh Tak Hadir di Acara Silaturahmi Jokowi dan Ketum Parpol

Sebelumnya, politikus Partai NasDem Charles Meikansyah mengakui Surya Paloh tak diundang dalam pertemuan enam ketum parpol pendukung pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin yang digelar di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (2/5) malam.

"Ketum Partai NasDem Pak Surya Paloh sampai siang ini tidak mendapatkan undangan untuk acara nanti malam, yang kedua yang jelas kalau kami diundang, biasanya kami dengan baik akan hadir. tapi kalau kami juga tidak diundang, kami menghormati atas ketidakdiundangan tersebut," ungkap Charles, Selasa (2/5).

Namun, Charles menghormati keputusan tersebut. Terpenting, momentum Idul Fitri 1444 Hijriah ini dijadikan ajang saling memaafkan.

"Tidak masalah. Yang jelas NasDem diundang tidak diundang sangat menghormati arti undangan, artinya kalau diundang kita sangat menghormati, tidak diundang pun kita memahami itu semua," pungkas Charles.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.