Menu


Buya Yahya Ungkap Hikmah Ziarah Kubur: Ingatkan Kematian dan Kehidupan Akhirat

Buya Yahya Ungkap Hikmah Ziarah Kubur: Ingatkan Kematian dan Kehidupan Akhirat

Kredit Foto: Antara/Fauzan

Konten Jatim, Jakarta -

Ziarah kubur adalah suatu amalan yang dianjurkan dalam Islam untuk mengunjungi makam atau kuburan seseorang dengan tujuan memohon ampunan untuk orang yang telah meninggal dunia, serta untuk menenangkan hati dan mengingatkan kita akan akhirat.

Dalam ceramahnya, pendakwah Buya Yahya menjelaskan bahwa ziarah kubur ini awalnya dilarang oleh Nabi Muhammad SAW. Hal ini seperti tertera dalam HR. Hakim yang berbunyi:

"Dahulu saya melarang kalian berziarah kubur, tapi (sekarang) berziarahlah kalian, sesungguhnya ziarah kubur dapat melunakkan hati, menitikkan (air) mata, mengingatkan pada akhirat, dan janganlah kalian berkata buruk (pada saat ziarah)," (HR. Hakim).

Baca Juga: Ziarah ke Kuburan Orang Tua yang Sudah Meninggal Adalah Bentuk Berbaktinya Anak

Akan tetapi, ziarah kubur sekarang justru sangat dianjurkan untuk dilakukan karena memiliki keutamaan bagi orang yang menziarahi.

Adapun keutamaan dari ziarah kubur ini yakni dapat mengingatkan manusia akan kematian dan mengingatkan kita pada kehidupan akhirat yang kekal.

"Adapun masalah ziarah kubur, ini banyak faedahnya. 'Aku pernah melarang kalian ziarah kubur', kata Nabi. Sekarang dianjurkan Nabi, ziarahlah kubur kalian karena ziarah kubur mengingatkan kau akan akhirat," kata Buya Yahya dari kanal YouTube Al-Bahjah TV, dikutip Konten Jatim pada Kamis (4/5/2023).

"Kalau kita ziarah kubur, kubur siapa saja, untuk mengingatkan akhirat, bahwasanya kita pun akan mati," sambung ulama ini.

Dengan berziarah kubur, manusia akan sadar untuk memanfaatkan waktu yang tersisa untuk semakin giat dalam beribadah dan mendekatkan diri pada Allah SWT.

"Semakin hari kita semakin dekat dengan ini liang. Agar kita sadar untuk semakin giat dalam beribadah, memanfaatkan waktu yang tersisa," ucap Buya Yahya.

"(Agar kita) memanfaatkan hembusan nafas yang masih ada, menjauhi kemaksiatan," lanjut dia.

Baca Juga: Ziarah Kubur Bisa Menjadi Pengingat Akan Hidup Manusia yang Tidak Abadi

Namun tetap diingat bahwa dalam melaksanakan ziarah kubur, hendaknya kita senantiasa menghormati tempat yang kita kunjungi, menjaga kebersihan, serta menghindari perbuatan-perbuatan yang tidak sesuai dengan adab dan tata krama Islam.