Menu


Ngadem di Air Terjun Tretes Jombang, Pesona Indah, Kisahnya Menarik!

Ngadem di Air Terjun Tretes Jombang, Pesona Indah, Kisahnya Menarik!

Kredit Foto: Instagram/Pariwisata Wonosalam

Konten Jatim, Jakarta -

Air Terjun Tretes di Jombang menjadi salah satu destinasi wisata asri yang begitu menunjang petualangan pencinta wisata di Jawa Timur. Ia bahkan menjadi yang tertinggi!

Tak cuma menjadi yang tertinggi di Jawa Timur, air terjun yang satu ini juga menjadi bagian dari Taman Hutan Raya Raden Soerjo. Tentu saja, ini membuat pemandangannya begitu indah dan luas, begitu mulai masuk Desa Galengdowo.

Letak Air Terjun Tretes di ujung selatan Kabupaten Jombang. Tingginya mencapai 158 meter dan tak semua kendaraan dapat memasuki area air terjun, hanya bisa sampai area pemukiman saja.

Baca Juga: Cerita Brilian Sekaligus Mengharukan di Balik Wisata Kampung Warna-Warni Malang

Terdapat berbagai pesona keindahan di Air Terjun Tretes. Native Indonesia menyebutkan pesona-pesona berikut:

1. Air terjun

Dengan tingginya yang mencapai 158 meter, air terjun yang satu ini tentunya punya pemandangan indah dari ketinggian. Hal ini sama seperti Air Terjun Madakaripura di Probolinggo, Jawa Timur. Bedanya, air terjun tersebut berketinggian hingga 200 meter.

Baca Juga: 5 Fakta Banjir Bandang Sembahe: Hanyutkan Mobil Wisatawan

Tipe air terjun Air Terjun Tretes juga tak berundak sehingga pengunjung dapat melihat pemandangan air mengalir dari tebing batu yang tampak begitu tinggi dan langsung menukik ke bawah dengan lurus.

Aliran ini mungkin terbayang cukup deras di benak. Namun, arusnya tak terlalu deras dan kondisi kolamnya pun luas meski tak terlalu dalam, sehingga tak berbahaya dikunjungi manusia.

2. Alam sekitar

Sebagai bagian dari Taman Hutan Raya Raden Soeryo, Air terjun Tretes dikelilingi pemandangan alam yang begitu memanjakan mata. Belum lagi, pemandangan tebing batu di lokasi utama yang menjulang tinggi dan begitu lebar sangat boleh membuat kita kagum.

Baca Juga: Coban Rais di Batu dan 8 Serba-Serbi Keseruannya, Yakin Tak Mau Coba?

Misteri

Merupakan wisata alam di kabupaten, keindahan air terjun ini tentunya kerap disandingkan dengan berbagai misteri. Misalnya, legenda tentang Dewi Anjarwati dan Raden Baron Kusumo. Ceruk di destinasi ini dikisahkan menjadi tempat pertemuan keduanya.

Setelah pertemuan itu, keduanya berakhir menjalin kasih. 

Baca Juga: Sejarah dan Mitos Air Terjun Coban Rondo, Saksi Bisu Dewi Jadi Janda karena Pertarungan

Kisah Dewi Anjarwati dan Raden Baron Kusumo berujung menjadi legenda tentang Coban Rondo yang juga terletak di Jawa Timur. Nahasnya, menjadi sebuah kisah tentang kutukan.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024