Menu


Ganjar Diberi Penghargaan oleh Kemendagri, Rizal Ramli: Jangan Bodohi Rakyat Pakai Anggaran Negara

Ganjar Diberi Penghargaan oleh Kemendagri, Rizal Ramli: Jangan Bodohi Rakyat Pakai Anggaran Negara

Kredit Foto: PDI Perjuangan

Konten Jatim, Jakarta -

Mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia Rizal Ramli mengomentari penghargaan yang didapatkan Ganjar Pranowo pada Hari Otonomi Daerah (Otoda) 2023. Penghargaan tersebut diberikan oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian

"Mas Tito, tugas negara dan pejabat itu mencerdaskan bangsa," ujar Rizal Ramli, mengutip fajar.co.id, Senin (1/5/2023).

Baca Juga: Kasus e-KTP yang Seret Ganjar Lebih Berat, Rocky Gerung: Formula E Didesain untuk Halangi Anies

Rizal Ramli menyinggung soal posisi Ganjar Pranowo yang saat ini menjadi bakal Capres PDI Perjuangan (PDIP).

"Simpati terhadap capres itu boleh, tapi jangan membodohi rakyat dengan menggunakan anggaran negara untuk pembodohan itu," tambahnya.

Rizal Ramli merasa heran dengan perubahan sikap Tito Karnavian. Mantan Kapolri itu dikenal sebagai jenderal yang pintar, tapi kemudian seolah terbawa arus kekuasaan.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.