Menu


Usai Ganjar Dideklarasikan PDIP, PKB-Gerindra Pasang Kuda-kuda Siap Tempur

Usai Ganjar Dideklarasikan PDIP, PKB-Gerindra Pasang Kuda-kuda Siap Tempur

Kredit Foto: Instagram @prabowo

Konten Jatim, Surabaya -

Ketua Umum (Ketum) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin beserta jajaran partai tiba di kediaman Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara 4, Jakarta Selatan, Jumat (28/4/2023) Sore.

Keduanya terlihat saling melempar candaan saat ditanya terkait calon wakil presiden (cawapres).

Baca Juga: Harus Bertemu Megawati Usai Usung Ganjar, PPP: Ibu Beri Waktu Hingga Ahad

"Pokoknya mantap!," tegas mantan Danjen Kopassus tersebut

Bahkan di akhir konferensi pers Prabowo memasang kuda-kuda seolah siap bertempur di Pilpres 2024.

Cak Imin tiba pada pukul 16.40 dengan mengenakan batik disambut langsung Prabowo dengan baju khasnya, safari.

Cak Imin juga terlihat bersalaman dengan Eks Ketua Umum PSSI yang baru saja dilantik menjadi Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule.

Dia mengaku belum mengetahui pembahasan dalam pertemuan itu. Hanya saja, ia memastikan pertemuan itu masih dalam rangka halal bi halal Idul Fitri 1444 H.

Baca Juga: Rocky Gerung: Tujuan Pak Jokowi Mengumpulkan KIB Adalah untuk Membahas Ganjar

"Belum tahu, sekaligus halal bi halal lebaran," kata Ketua DPP PKB Daniel Johan.

PKB dan Partai Gerindra telah meneken kerja sama politik dalam hadapi Pilpres 2024. Kedua partai itu, membentuk Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.