Menu


Enggan Pedulikan Pencapresan Ganjar, Gerindra: Enggak Ada Waktu Bahas Orang Lain

Enggan Pedulikan Pencapresan Ganjar, Gerindra: Enggak Ada Waktu Bahas Orang Lain

Kredit Foto: Istimewa

Konten Jatim, Jakarta -

Ketua Dewan Kehormatan PDI Perjuangan Sulawesi Selatan (Sulsel) Ansyari Mangkona meyakini bahwa sosok bakal calon presiden (Bacapres) Ganjar Pranowo akan mudah menarik suara di wilayahnya.

Meski Prabowo Subianto banyak mendapatkan dukungan di Sulses pada Pilpres 2019, Ansyari yakin hal tersebut tak akan terulang di 2024 mendatang karena PDIP memiliki strategi rahasia dalam memenangkan Ganjar.

"Strategi tentu rahasia kami dan kami yakin tidak sama 2019," ujar Ansyari Mangkona, Minggu, 23 April.

Baca Juga: Bersediakah Prabowo Menjadi Cawapres Ganjar? Begini Analisis Rocky Gerung

DPP PDIP pun kata dia telah menginstruksikan kepada seluruh kader untuk mensosialisasikan Ganjar sebagai capres. DPW PDIP pun telah turun ke masyarakat untuk sosalisasi.

"Instruksi ini disampaikan kepada seluruh kader hingga tingkat paling bawah di 24 kabupaten kota," ungkapnya.

Soal bakal cawapres, Ansyari menekankan bahwa itu menjadi ranah Ganjar dan PDIP. Seperti apa hasilnya, DPW Sulsel akan satu suara.

Ketua DPD Gerindra Sulsel, A Iwan Darmawan Aras menegaskan bahwa hingga saat ini capres Gerindra adalah Prabowo Subianto sendiri. Namun soal deklarasi, menurutnya itu menjadi keputusan Prabowo dan partai koalisi.

Di Sulsel sendiri, seluruh kader terus mensosialisasikan Prabowo sebagai capres. Ia pun yakin, bisa mempertahankan kemenangan di Sulsel.

Baca Juga: Datangi Kediaman Menko Polhukam, Prabowo dan Mahfud MD Lakukan Pertemuan Tertutup

"Kami di Gerindra, khususnya di Sulsel nggak ada waktu buat ngebahas orang lain. Tugas kami hanya fokus untuk meyakinkan masyarakat untuk memilih Pak Prabowo," jelas A Iwan.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.