Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo resmi menjadi calon presiden (capres) PDIP. Menyusul keputusan itu, calon wakil presiden (cawapres) yang mendampinginya juga ikut dibahas. Saat ditanya, Ganjar mengungkapkan bahwa pasangannya harus bisa bekerja sama.
Presiden Jokowi juga menjadi sasaran pertanyaan wartawan soal cawapres Ganjar Pranowo. Awalnya, ia mengaku heran mengapa dirinya yang ditanya. Namun setelahnya, ia menyebut sejumlah nama, seperti Erick Thohir, Sandiaga Uno, hingga Ridwan Kamil.
Baca Juga: Bertahan Di KIR, PKB Tidak akan Berpaling ke Ganjar Pranowo
"Ada Pak Erick, Pak Sandiaga Uno, banyak. Ada Pak Mahfud, Pak Ridwan Kamil, banyak," kata Jokowi kepada wartawan, Sabtu (22/4/2023).
Sementara itu, Lembaga Survei Indonesia (LSI) merilis elektabilitas tokoh dalam bursa cawapres pada awal April lalu. Pengambilan suara ini dilakukan terhadap 1.229 responden selama periode 31 Maret-4 April 2023 dengan metode wawancara telepon.
Hasilnya, tiga nama yang disebut Jokowi berada di peringkat paling atas. Mereka adalah Ridwan Kamil, Sandiaga Uno, dan Erick Thohir. Perolehan ini mungkin akan dipakai PDIP untuk menentukan cawapres Ganjar. Lalu, bagaimana ketiga tokoh ini jika diadu dari segi prestasi?
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024