Mahfud MD memberi tanggapan terkait persoalan aksi demontrasi dari sejumlah elemen masyarakat yang menuntut kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM).
Menurutnya, aksi demo yang dilakukan masyarakat khususnya mahasiswa, akan terulang kembali dalam generasi selanjutnya.
Bagi mereka yang berdemo, suatu saat akan didemo juga dengan generasi selanjutnya terkait kebijakan-kebijakan yang akan dibuat setelah menduduki kursi pemerintahan.
Baca Juga: Aksi Demo Rakyat Tolak Kenaikan BBM, Namun Jokowi Tidak Hadir, Mungkin Ini Alasannya
"Sama aja kan nanti mereka yang demo-demo yang kritik kalau sudah memerintah akan menghadapi hal yang sama oleh mereka yang generasi berikutnya dan yang memerintah melakukan hal yang sama seperti yang dikritik sebelumnya," tutur Mahfud MD, dalam kanal Youtube Karni Ilyas Club, Rabu (14/9/2022).
Menko Polhukam mengatakan hal tersebut seolah akan menjadi warisan bagi rakyat Indonesia.
"Ini waris mewaris bukan soal tidak mau, masalahnya rumit," ujarnya.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024