Sejumlah masyarakat Indonesia sempat tertarik perhatiannya terhadap sosok wanita yang berhasil masuk ke jajaran orang terkaya di Indonesia, di mana mayoritas para triliuner ini merupakan pria yang memiliki bisnis tersendiri.
Sosok tersebut adalah Dewi Kam. Berdasarkan informasi dari Forbes, dikutip pada Jumat (14/4/2023), Dewi Kam merupakan orang terkaya di Indonesia ke-21 per 2022 dan adalah wanita terkaya di Indonesia. Kekayaannya bahkan melebihi sejumlah sosok yang lebih sering muncul di media.
Berikut profil Dewi Kam meliputi sekilas mengenai data pribadi, bisnis yang dijalankan serta kekayaan total berdasarkan data yang ditemukan dari Forbes dan sumber lainnya.
Baca Juga: Kekayaan Haris Yasin Limpo: Punya Tanah Rp1 Miliar di Makassar
Profil Dewi Kam
Layaknya beberapa triliuner lain, tidak banyak informasi pribadi yang bisa ditemukan mengenai Dewi Kam. Hal ini diasumsikan banyak orang karena mayoritas dari mereka memang ingin menjauh dari ingar bingar media.
Dewi Kam saat ini diketahui berusia 72 tahun. Dirinya merupakan wanita asli Indonesia beretnis Tionghoa yang tinggal di Jakarta. Per 2022 lalu, kekayaan Dewi Kam mencapai 4,6 miliar Dolar AS atau sekitar Rp67 triliun.
Jumlah tersebut diketahui meningkat setelah tahun lalu, kekayaan Dewi Kam “hanya” berada di angka 2 miliar Dolar AS atau sekitar Rp29 triliun. Dengan demikian, jika menghitung data secara real-time, Dewi Kam tercatat sebagai orang terkaya ke-8 di Indonesia.
Baca Juga: Hobi Flexing Barang Mewah, Harta Kekayaan Kasatlantas Polres Malang AKP Agnis Juwita Cuma Rp304 Juta
Sebagai informasi, kekayaan Dewi Kam melebihi beberapa nama yang sering muncul di pemberitaan macam Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo, pemilik Perusahaan Sampoerna Putera Sampoerna dan keluarga atau produser film Manoj Punjabi.
Bisnis Dewi Kam
Diketahui Dewi Kam mendapatkan sebagian besar kekayaannya dari saham minoritas di perusahaan tambang batu bara Bayan Resources di Indonesia. Sebagai informasi. saham Bayan Resources naik tiga kali lipat pada 2022 di tengah krisis energi global.
Mayoritas saham Bayan Resources sendiri dipegang oleh taipan asal Indonesia lain, Low Tuck Kwong, yang saat ini diketahui memiliki sekitar 54% dari saham perusahaan batu bara tersebut. Dewi Kam sendiri disebutkan memiliki sekitar 10% saham Bayan Resources.
Baca Juga: Kekayaan Endar Priantoro yang Sempat Disorot Karena Istri
Selain itu, Dewi Kam juga diketahui memiliki keterlibatan dalam dalam proyek Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Jeneponto. Sulawesi Selatan. Dirinya juga tercatat terafiliasi dengan 2 perusahaan yang berdomisili di British Virgin Islands dan Samoa.
Data tersebut ditemukan dari database offshore leaks International Consortium of Investigative Journalists (ICIJ) pada 2020 lalu.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024