Menu


PDIP: Pimpinan Parpol Calon Anggota Koalisi Besar Harus Bermusyawarah Bersama Bahas Capres

PDIP: Pimpinan Parpol Calon Anggota Koalisi Besar Harus Bermusyawarah Bersama Bahas Capres

Kredit Foto: Antara/Aprillio Akbar

Konten Jatim, Jakarta -

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mendukung pembahasan pembentukan koalisi besar antar parpol pendukung pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Mengenai kandidat capres yang akan diusung koalisi, pihaknya mendorong para pimpinan partai untuk ikut serta dalam debat bersama. 

"Dijamin kalau di antara para ketua umum duduk bersama, tidak ada hal di republik ini yang tidak akan ada jalan keluarnya. Pasti ada jalan keluarnya," ujar Said di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (13/4).

Baca Juga: Koalisi Perubahan Sudah Susun Strategi agar Anies Bisa Menang

Pembahasan capres, jelas Said, bukan soal sikap legawa dari partai politik tertentu ketika tak dapat mengusung kadernya. Sebab, koalisi besar sudah seharusnya sejak awal memegang prinsip kesetaraan dalam mewujudkan kerja sama politik tersebut.

"Bukan soal legawa, kita akan duduk bersama setara. Kita tidak boleh menegasikan calon partai lain," ujar Said.

Adapun partainya saat ini, masih berpatokan kepada pidato Megawati Soekarnoputri pada HUT ke-50 PDIP. Bahwa partai berlambang kepala banteng itu akan mengusung kader dari internalnya sebagai capres.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Republika.