Pimpinan partai politik terus mengkaji koalisi untuk menentukan calon presiden dan calon wakil presiden (Capres-cawapres) untuk pemilihan presiden (Pilpres) 2024 mendatang. Beberapa prediksi telah dibuat tentang capres dan cawapres yang akan maju di Pilpres 2024.
Ketua DPD Partai Golkar Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Gandung Pardiman menilai Ketua Umum Partai Gerindra yang saat ini menjabat Menteri Pertahanan Prabowo Subianto sangat pas dan menjadi pasangan duet maut jika dipasangkan dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.
Baca Juga: Qodari Menilai Prabowo Merupakan Tokoh Kunci Dalam Koalisi Besar Pilpres 2024
Politisi senior Partai Golkar ini yakin jika pasangan Prabowo-Airlangga akan memenangkan Pilpres 2024 dengan mutlak. Pasangan ini akan membawa Indonesia menjadi damai, maju dan sejahtera.
"Jika Pak Prabowo dipasangkan dengan Pak Airlangga maka akan menjadi duet maut di Pilpres 2024. Saya yakin pasangan tersebut akan menang mutlak," tegas Gandung Pardiman ditemui usai membuka Pelatihan Vokasi Industri Berbasis Sistem Three in One, di Gedong Kuning Yogyakarta, Sabtu (8/4).
Gandung yakin pasangan Prabowo-Airlangga akan memenangkan Pilpres 2024 degan mutlak. Pasalnya, keduanya punya partai yang sama-sama besar dengan kader dan simpatisan militan.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024