Pemain Timnas Indonesia U-20, Hokky Caraka beberapa waktu lalu menuai sorotan publik usai menuliskan sindiran kepada Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.
Hal ini dikarenakan, Ganjar Pranowo dinilai membuat mimpi pemain Timnas U-20 tampil di Piala Dunia U-20 gagal karena FIFA resmi mencabut status tuan rumah Indonesia.
Baca Juga: Ganjar Pranowo Umbar Janji ke Hokky Caraka dkk, Netizen: Mereka Atlet Bukan Karyawan
Namun saat ini, hubungan Ganjar dengan Hokky mulai membaik setelah keduanya melakukan pertemuan. Bahkan Ganjar menjanjikan pekerjaan untuk Hokky di masa depan.
"Kalau kamu, masa depanmu, pekerjaanmu, harus kami jamin. Kamu akan saya masukkan perusahaan di Jawa Tengah. Hari ini kalau perlu," ujar Ganjar Pranowo di YouTube Najwa Shihab.
Namun, Hokky pun memberikan jawaban tak terduga. Ia justru ingin mewujudkan mimpi untuk berkarier di luar negeri. Hal ini terungkap dalam podcast Dedy Corbuzier beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Nasib Hokky Caraka, Ngeluh Mimpi Dihancurkan Kini Dijamin Pekerjaan oleh Ganjar Pranowo
“Mimpi saya tetep bisa berkarier di luar negeri, iya satu-satunya, pilihan lain sih, saya gak tau kan kedepannya, tergantung orang tua sih maunya apa,” kata Hokky dikutip dari bolatimes.com pada Rabu (5/4/2023).
Hokky sendiri diketahui diisukan diminati klub Yunani pada pertengahan 2022 lalu. Akan tetapi PSS Sleman belum mau melepas sebab mengkhawatirkan menit bermain Hokky ketika sudah berpetualang di Eropa.
Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan