Menu


Ketum Lima Parpol Bertemu Jokowi, Pengamat: Isyarat Bangun Koalisi Besar

Ketum Lima Parpol Bertemu Jokowi, Pengamat: Isyarat Bangun Koalisi Besar

Kredit Foto: Antara/Aprillio Akbar

Konten Jatim, Surabaya -

Koalisi besar partai politik dalam menghadapi Pilpres 2024 dinilai akan benar-benar terwujud usai Presiden Jokowi Widodo (Jokowi) bertemu dengan lima ketua umum partai politik di kantor DPP PAN, Jakarta, Minggu (2/4/2023).

Silaturahmi politik itu dihadiri lima ketua umum partai politik (parpol) pendukung Pemerintahan Joko Widodo-Ma'ruf Amin.

Baca Juga: Bukan Cuma KPK, MA Dituding Ingin Menjegal Anies Baswedan

Pengamat Politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) Ujang Komarudin menilai, pertemuan tersebut mengisyaratkan keinginan dari Jokowi untuk membentuk koalisi baru. Sehingga meleburkan dua koalisi yang ada, yakni KKIR dan KIB.

"Mulai terlihat bahwa Jokowi mencoba menyatukan dan membangun sebuah kekuatan koalisi besar dari lima partai ini untuk menghadang kekuatan koalisi KPP yang mengusung Anies dan kekuatan PDIP yang bisa jadi mencalonkan sendiri,” kata Ujang Komarudin, Senin (3/4/2023).

Baca Juga: Baru Dilantik Jadi Menpora, Dito Ariotedjo Terseret Kasus Pencucian Uang Rafael Alun Trisambodo

“Artinya ada upaya Jokowi melakukan konsolidasi dengan partai-partai koalisi pemerintahan supaya tidak berjalan masing-masing," lanjutnya.

Selain itu, kata Ujang, pertemuan tersebut juga disinyalir sebagai agenda Jokowi untuk mengendorse dan melahirkan pasangan capres dan cawapres dari masing-masing tokoh di antara dua koalisi tersebut, yakni Prabowo Subianto dan Airlangga Hartarto.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.