Ketua Indonesia Police Watch (IPW), Sugeng Teguh Santoso mengatakan, pelantikan Dito Ariotedjo sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) menggantikan Zainuddin Amali diprediksi akan menjadi beban pemerintahan Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin.
Pasalnya, politisi muda Partai Golkar itu belum mempunyai pengalaman yang menjanjikan di tatanan birokrasi pemerintahan. "Ini menjadi beban kabinet," kata Sugeng saat dihubungi Akurat.co di Jakarta, Senin (3/4/2023).
Baca Juga: Baru Dilantik, Menpora Dito Ariotedjo Diminta Tuntaskan Persiapan SEA Games 2023
Lebih lanjut, Sugeng menyoroti kabar dugaan terlibatnya pengusaha kelahiran 1990 itu dalam pusaran pencucian uang mantan Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak, Rafael Alun Trisambodo yang menjadi tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Menurut dia, hal tersebut akan memicu kegaduhan baru di tengah publik. Terlebih lagi kasus tersebut sudah menjadi buah bibir khalayak ramai.
"Dan tentu berpotensi adanya kegaduhan kalau benar Dito diberitakan diduga terkait dengan aliran dana Rafael Alun Trisambodo," ujarnya.
Baca Juga: Kursi Menpora Masih Kosong, PKB: Ngapain Buru-Buru? Orang Olahraganya Udah Gagal
Oleh sebab itu,Sugeng meminta aparat penegak hukum, seperti KPK untuk mengusut tuntas dugaan keterlibatan Dito dalam dugaan pencucian uang Rafeal.
"Melibatkan informasi berbagai sumber, BIN, Polri, Kejaksaan, KPK termasuk PPATK kalau terkait rekam jejak transaksi bisnis mencurigakan itu," tuturnya.
Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan