Pengamat Politik Rocky Gerung tak hanya sekadar mengkritisi penjemputan Menteri Keuangan Sri Mulyani di apron Bandara Soekarno-Hatta dengan mobil Alphard, tetapi juga memperhatikan keamanan pihak bandara.
Rocky sendiri mengakui bahwa Sri Mulyani tengah banyak diperhatikan orang saat ini serta begitu diawasi oleh publik, tetapi bocornya foto Sri Mulyani di bandara justru meninggalkan tanda tanya besar.
“Sri mulyani ada dalam pengawasan public eyes, mata publik sebenarnya dan dia lakukan itu diam-diam, itu yang kemudian dibocorkan. Pertanyaannya lebih jauh lagi, kenapa itu bocor?” tanya Rocky dikutip dari kanal YouTube-nya pada Selasa (28/03/2023).
Menurut Rocky, beredarnya foto Sri Mulyani di bandara ini justru menunjukkan kurangnya kinerja pihak bandara dalam menjaga privasi.
Ia bahkan berandai-andai bila Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengalami hal serupa dengan yang terjadi pada Sri Mulyani kali ini.
“Kalau begitu pihak bea cukai nggak awasi dong kamera-kamera yang bocori? Berarti ada orang lain di sekitar situ? Bagaimana kalau kamera yang sama oleh oknum yang sama itu memotret aktivitas Jokowi di bandara?” tuturnya.
Dari permasalahan sesederhana ini, Rocky ikut menyalahkan pihak bandara yang tidak benar dalam melakukan pengawasan karena foto seorang menteri pun bisa beredar dengan luas.
“Sama juga kan berbahaya. Jadi, dari sini melebar lagi, berarti enggak ada pengawasan dong di bandara? Kok bisa ada orang memfoto Sri Mulyani?” tanyanya lagi.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024