Menu


Masjid Agung Kediri, Wisata Religi Keren dengan Perpustakaan Islam

Masjid Agung Kediri, Wisata Religi Keren dengan Perpustakaan Islam

Kredit Foto: Instagram/Mampir Kediri

Konten Jatim, Jakarta -

Masjid Agung Kediri merupakan masjid yang berada tepat di depan Alun-Alun Kota. Masjid ini diduga dibangun pertama kali pada 1771 M! Bagaimana rupanya?

Asumsi ini datang berdasarkan prasasti kayu jati (pertama), tertulis di mahkota yang dipasang di atas joglo masjid lama terukir tahun 1771 M, menurut laman Direktori Pariwisata. Sementara itu, prasasti kayu jati kedua yang tertulis di mimbar berbunyi:

“KOLO ADEGIPUN MINBAR MESJID AGENG ING KEDIRI SABTU PAHING, WULAN HAJI KAPING 5, TAHUN ALIF 1261 MIN HIJROTIN NABIYYI MIN MAKKATA ILAL MADINAH”

Baca Juga: Masjid Raya Al Jabbar Dibuka Lagi Demi Sambut Ramadan

Prasasti ini pun menjelaskan, mimbar Masjid Agung ini dibuat dan dipakai setelah fisik masjid terbentuk pada tahun 1261 H atau 1841 M.

Masjid Agung Kediri kerap menjadi incaran untuk melaksanakan ibadah saat tiba waktu salat. Keindahan dan kemegahannya dapat membuat orang takjub dan terpancing untuk melakukan wisata religi ke sana.

Tak hanya bentuk bangunannya saja, sejarah masjid yang satu ini juga layak disoroti. Salah satu landmark Kota Kediri ini telah mengalami beberapa kali perbaikan sejak berdiri pertama kali. 

Baca Juga: Makna di Balik Desain Masjid Raya Islamic Centre Jatim yang Baru Diresmikan Khofifah

Khusus mimbar masjid, hanya diperbaiki sekali untuk menjaga keaslian mimbar yang menjadi ciri khas masjid ini. Bisa disimpulkan, mimbar ini sangat kental dengan unsur sejarah. 

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman